6 Lagu Malaysia yang Pernah Populer di Indonesia, Masih Hits hingga Kini!

- Minggu, 21 November 2021 | 11:49 WIB
Lagu Malaysia populer di Indonesia. (YouTube/FMC Music)
Lagu Malaysia populer di Indonesia. (YouTube/FMC Music)

Lagu Malaysia merupakan salah satu lagu yang populer di Indonesia di era tahun 90-an. Lagu yang kerap memiliki lirik romantis dan rasa pilu ini memang sangat nikmat didengarkan apalagi sedang diperjalanan.

Hal ini lantaran mengingatkan kita pada kenangan masa lalu dan kisah percintaan yang pernah kita lalui bersama pasangan. Tak jarang, lagu ini masih didengarkan dan menjadi pilihan beberapa anak muda untuk mengenang kisah cinta kaula muda masa kini.

Ngomongin tentang lagu Malaysia, berikut ini 6 lagu Malaysia yang pernah populer dan masih hits hingga kini di Indonesia. Apa saja ya?

Baca Juga: Lagu 'Aku Harus Jujur' Diangkat dari Kisah LGBT, Ini Sederet Penjelasan Badai Kerispatih

1. Isabela - Amy Search

Lagu ini tentu sangat akrab dengan masyarakat Indonesia. Pasalnya selain lagu ini pernah diaransemen oleh Charlie ST12, lagu ini juga memang sangat nikmat dan relate dengan kenyataan.

Lagu yang berkisah tentang kisah dua insan yang memiliki banyak perbedaan ini tentu dialami oleh pasangan masa kini, yang kerap terhambat lantaran perbedaan agama dan keyakinan serta hal-hal lainnya.

Dia Isabella lambang cinta yang lara
Terpisah kerana adat yang berbeda
Cinta gugur bersama daun daun kekeringan

 

2. Suci dalam Debu - Iklim

Tak ketinggalan lagu "Suci dalam Debu" juga mewarnai kisah musik percintaan di Indonesia. Musiknya yang syahdu dan merdu mengisahkan kepercayaan seorang pria yang butuh pengorbanan besar dalam menjalin cinta.

Bahkan dalam liriknya, disebutkan bahwa cinta adalah lautan berapi yang tentu para insan harus rela berenang untuk mendapatkan cinta yang abadi.

Bukan khayalan yang aku berikan
Tapi keyakinan yang nyata
Karena cinta lautan berapi
Pasti akan kurenang jua

 

3. Gerimis Mengundang - Slam

Lagu "Gerimis Mengundang" milik Slam ini juga kerap menjadi lagu Malaysia yang sering diputar di film maupun di rumah masyarakat Indonesia. Selain lagunya yang santai, liriknya juga mengandung makna yang sangat dalam.

Dimana menceritakan kisah cinta yang penuh akan kesedihan lantaran satu pihak meminta perpisahan padahal tak pernah terpikirkan oleh pihak lainnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X