Satu Per Empat Persembahkan Single Kedua 'Ephemeral'

- Minggu, 18 Agustus 2019 | 10:14 WIB
Satu Per Empat/Dok. Satu Per Empat
Satu Per Empat/Dok. Satu Per Empat

Setelah menggebrak lewat single 'Alibi Abadi', grup musik Satu Per Empat merilis single kedua yang bertajuk 'Ephemeral' sejak 16 Agustus 2019. Lagu yang direkam di bawah naungan Rekaman Pots ini merupakan bagian dari album perdana Satu Per Empat, 'Pasca Falasi', yang akan meluncur Oktober 2019.

'Ephemeral' memiliki makna pertemuan dan perpisahan. Dan di antara kedua kutub itu, salah satu hal yang penting adalah menikmati waktu—merekam momen berharga—bersama orang-orang tercinta.

Proses pembuatan lagu ini pun menandakan harmoni antara Bismo Triastirtoaji sebagai penulis lirik dan Audi Adrianto sebagai gitaris Satu Per Empat.

Suatu waktu, Audi memperdengarkan demo musiknya kepada Bismo untuk dijadikan lirik. Dalam penyusunannya, Bismo hanya mengingat satu kenangan bersama Audi di Yogyakarta.

Kala itu, mereka berdua menghabiskan waktu bersama di hamparan bukit hijau, Candi Boko. Tidak ada yang berbicara. Keduanya hanya merebah, menatap langit, menanti matahari tenggelam. Begitulah lagu ini lahir.

Audi tidak pernah menyangka kalau lirik guratan Bismo akan berbicara tentang ketidakkekalan hidup. Selain menggambarkan kenangan mereka di Candi Boko, Audi mengakui lirik 'Ephemeral' sangat relevan dengan perasaan yang pernah ia alami dulu. 

“’Ephemeral’ jadi salah satu lagu yang punya makna paling personal buat gue di album 'Pasca Falasi' ini,” tutur Audi dalam keterangan resmi yang diterima meja redaksi.

“Ephemeral” dilepas di layanan digital music streaming (Spotify, Apple Music, Deezer, dan Joox) bersamaan dengan video klip garapan Greg Soegono - yang sebelumnya pernah menggarap video klip 'Plaza', single bebas unduh Satu Per Empat di laman Rolling Stone Indonesia. 

Greg Soegono adalah salah satu co-founder kanal Sunyata yang sekaligus berperan dalam divisi kreatif Sunyata.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X