Keren Banget! 5 Penyanyi Muda Indonesia Punya Label Musik Sendiri, Siapa Saja?

- Kamis, 28 Juli 2022 | 17:15 WIB
Isyana, Tulus, Yura (Instagram/@isyanasarasvati, Instagram/@tulusm, Instagram/@yurayunita)
Isyana, Tulus, Yura (Instagram/@isyanasarasvati, Instagram/@tulusm, Instagram/@yurayunita)

Banyak penyanyi muda Tanah Air yang berbakat dan bisa berkarya lewat label musiknya sendiri. Siapa saja mereka?

Ya, tak bisa dipungkiri, semakin kesini, Indonesia semakin dibanjiri oleh para musisi-musisi muda, terlebih penyanyi, dengan kualitas yang patut diacungi jempol.

Namun sayangnya, saat seorang musisi memutuskan untuk masuk dalam sebuah label, mereka memiliki keterbatasan untuk berkreasi dalam pembuatan karyanya.

Hal tersebutlah yang mendasari sejumlah musisi muda untuk memiliki label musiknya sendiri. Bahkan, label musik mereka mampu menyaingi label-label musik yang sudah memiliki nama dalam industri musik dan semakin sukses mengukuhkan kariernya dengan warna musik khas mereka masing-masing.

Kira-kira, siapa saja sih sejumlah musisi muda tersebut? Simak daftarnya berikut ini!

1. Isyana Sarasvati

Isyana Sarasvati, seorang penyanyi dan penulis lagu yang terkenal dengan tingkah lucunya ini telah berhasil mewujudkan impian sejak lamanya untuk memiliki label musiknya sendiri.

Label yang ia beri nama 'Redrose Records' pada tahun 2020 silam. Single bertajuk 'Unloack The Key' merupakan single pertama yang rilis secara resmi di bawah naungan 'Redrose Records'. Bukti kesuksesan label ini, single 'Unloack The Key' mampu membawa pulang dua piadala AMI Awards pada tahun 2021.

2. Yura Yunita

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Yura Yunita (@yurayunita)

Penyanyi sekaligus penulis lagu kelahiran Bandung ini berhasil mendirikan label musiknya sendiri yang dinamakan 'Ayura' pada 018 setelah sebelumnya ia sempat bergabung dalam label 'Musik Bagus'.

Melalui label musik 'Ayura', Yura berhasil menghasilkan dua buah album bertajuk 'Merakit' pada 2018 dan 'Tutur Batin' pada 2021.

3. Tulus

Sudah bukan sebuah informasi asing ditelinga masyarakat mengenai label musik milik Tulus yang bernama 'TulusCompany'. Label musik milik Tulus ini telah berdiri sejak 2010.

Hingga saat ini, Tulus telah menghasilkan tiga album melalui 'TulusCompany'. Album perdana yang dikeluarkan adalah album bertajuk 'Gajah' pada 2011 dan telah sukses di pasar industri musik Indonesia.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X