Danar Widianto Persembahkan Musik Video 'Dulu' yang Terinspirasi dari Perundungan

- Senin, 25 Juli 2022 | 19:29 WIB
Danar Widianto merilis musik video Dulu yang terinspirasi dari perundungan. (YouTube/Hit Records)
Danar Widianto merilis musik video Dulu yang terinspirasi dari perundungan. (YouTube/Hit Records)

Danar Widianto menjadi sosok penyanyi sekaligus penulis lagu yang belakangan ini mencuri perhatian pendengar musik di Indonesia. Julukan 'Sang Anak Senja' dilabeli dirinya karena menyukai musik folk.

Setelah sukses dengan musik video perdananya yang bertajuk Sebatas Formalitas, kali ini Danar mempersembahkan musik video untuk single berjudul Dulu yang diciptakan berdasarkan pengalaman pribadinya.

Berangkat dari pengalaman perundungan yang dialaminya pada waktu SMP, Danar menumpahkan semua pengalaman itu, yang pernah dia rasakan ke dalam lirik lagu Dulu.

Tidak hanya itu saja, bagi Danar, lagu tersebut menjadi perwujudan dari pembuktian bahwa seseorang bisa lepas dari perundungan tersebut dan itu yang dia tuliskan dengan jelas pada satu bagian di lagu tersebut.

Baca juga: Danar Widianto Jadikan lagu ‘Dulu’ Sebagai Pembuktian Kepada Para Pembully

Lagu yang dirilis pada 22 Juli ini, telah disaksikan lebih dari 336 ribu di YouTube kanal HITS Records. Danar mengatakan bahwa derajat setiap manusia itu sama di mata siapapun.

"Roda kehidupan itu berputar, seperti masa lalunya yang pernah dibully, dengan usahanya dia berhasil melawan semuanya lewat prestasi gemilang yang telah diraihnya saat ini," tulis keterangan unggahan musik video Dulu.

Musik video ini diproduseri oleh Lina Priscilla dari Hits Records yang ditulis sendiri oleh Danar Widianto. Musik video memperlihatkan seorang siswa SMP yang dirundung, sepatunya dirusak, tangannya diinjak, dan ada ending yang cukup menyemangati penonton.

Lebih dari 8000+ komentar membanjiri unggahan musik video Dulu dari Danar Widianto. Para netizen juga memuji dan memberikan selamat kepada Danar atas karya-karya terbarunya itu.

"Your deep lyrics, all your art has my true appreciation. Very happy to be your listener, i learn a lot from you! Very proud of who you are and all ur wins. thank you, Danar!" tulis akun atikaa di kolom komentar.

"Masterpieces, terus menciptakan karya-karya seperti ini Danar, penuh dengan motivasi dan inspiratif," kata akun Farah Tower.

Seperti yang diketahui, Danar merupakan juara ketiga dari X Factor Indonesia musim ketiga yang ditayangkan oleh stasiun televisi RCTI pada tahun 2021–2022. Namanya terus dikenal oleh masyarakat luas, terlebih karya dan suaranya yang khas.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X