Kaleidoskop: 7 Album Terbaik Indonesia Sepanjang Tahun 2022, Mana yang Jadi Favoritmu?

- Sabtu, 31 Desember 2022 | 14:10 WIB
Daftar album terbaik Indonesia sepanjang tahun 2022. (Facebook/Tulus/Instagram/isyanasarasvati)
Daftar album terbaik Indonesia sepanjang tahun 2022. (Facebook/Tulus/Instagram/isyanasarasvati)

Sepanjang tahun 2022 ada banyak album yang dirilis oleh para musisi dan pelaku musik Tanah Air dan diterima banyak pendengar musik untuk menemani aktivitas sehari-hari.

Menutup tahun 2022, mengulang kilas balik adalah momen yang tepat untuk melihat apa saja album terbaik Indonesia yang pernah menemani kita setahun ini.

Tak cuma musisi mancanegara yang banyak memproduksi album, musisi Indonesia juga berkesempatan menjadi teman setia untuk menemani musik lokal. Oleh karnea itu, ini 7 album terbaik Indonesia sepanjang tahun 2022.

1. ManusiaTulus

Album dari musisi Tulus yang berjudul Manusia ini menjadi perayaan satu dekade sang penyanyi. Album ini dirilis pada 3 Maret 2022 via demajors. 

Memiliki 10 lagu di dalamnya, album ini bahkan mendapatkan penghargaan sebagai Album Pop Terbaik dan Album Terbaik Terbaik dari penghargaan AMI Awards 2022.

Baca juga: Kabar Gembira Buat Teman Tulus, Sang Idola Beri Kode Tur Album 'Manusia' Tahun Depan

2. Abdi Lara Insani – .Feast

Abdi Lara Insani merupakan album dari grup band .Feast dan menjadi album studio kedua yang dirilis pada 22 April 2022. Ada 8 lagu yang nangkring dalam album tersebut. 

Pasca dirilis, album ini mendapatkan penghargaan sebagai Album Rock Terbaik pada ajang AMI Awards. Salah satu lagu yang populer dari album ini berjudul Gugatan Rakyat Semesta.

3. 1987 – Indra Lesmana

Indra Lesmana juga merilis album berjudul 1987 yang dinobatkan sebagai Album Jazz Terbaik Indonesia di ajang AMI Awards 2022.

Album ini telah diproduksi sejak 35 tahun lalu yang menjadi kisah sang penyanyi. Album ini sempat hilang dan baru ditemukan beberapa waktu lalu.

Album 1987 ini memiliki sembilan lagu di dalamnya, seperti Reunion, Faces, Don's Brain, Ubud Dreaming, Autumn Walk, Joy Joy Joy, dan McCoy.

4. CatharsisDeadSquad

Catharsis adalah album studio keempat karya Deadsquad yang dirilis pada 25 Februari 2022 melalui platform Unduhan digital. 

Album ini merupakan formasi baru Deadsquad dengan mengusung warna musik dan gaya vokal yang lebih variatif.

Tak cuma berbeda dari konsep album-album sebelumnya, album ini juga dinobatkan sebagai Album Metal Terbaik di AMI Awards 2022.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X