10 Lagu Religi Terbaik dan Terpopuler Selama Bulan Ramadhan

- Kamis, 1 April 2021 | 17:25 WIB
Ilustrasi mendengarkan lagu religi di bulan Ramadhan (photo/freepik)
Ilustrasi mendengarkan lagu religi di bulan Ramadhan (photo/freepik)

Lagu religi kembali populer menjelang datangnya bulan Ramadhan. Maka dari itu, banyak penyanyi dan band yang merilis lagu Ramadhan saat momen bulan puasa tiba.

Lagu religi menjadi genre musik yang wajib diputar di pusat perbelanjaan, restoran, supermarket, radio, televisi, dan area publik lainnya ketika Ramadhan.

Namun, di antara deretan lagu religi yang meramaikan industri musik, ada beberapa lagu Ramadhan terbaik dan terpopuler yang mengingatkan umat Islam akan bulan suci.

Lagu Religi Ramadhan Terbaik

Kalau kamu pengin mendengarkan lagu religi Ramadhan, berikut ini Indozone bagikan kumpulan lagu religi terbaik selama bulan Ramadhan.

1. Ramadhan Tiba - Opick

 

Ramadhan tiba semua bahagia
Tua dan muda bersuka cita
Bulan ampunan bulan yang berkah
Bulan terbebas api neraka

Salah satu lagu ramadhan paling populer dan selalu diputar selaam bulan puasa yaitu Ramadhan Tiba milik Opick.

Lagu ini mengandung makna agar umat Islam menahan diri selama berpuasa, mulai dari lidah, mata, telinga, dan hati.

Jangan lupa pula beribadah di bulan suci Ramadhan, karena pahala akan berlipat ganda dan dosa-dosa diberi ampunan oleh Allah SWT.

2. Ramadhan Datang - Tompi

 

Ramadhan datang alam pun riang
Menyambut bulan yang berkah
Umat berdendang kumandang azan
Pertanda hati yang senang

Ramadhan Datang yang dinyanyikan oleh Tompi ini selalu hadir menemani bulan puasa umat muslim di Indonesia.

Lagu ini juga berisi tentang ibadah lainnya yang bisa menyempurnakan pahala bulan Ramadhan, seperti tarawih dan tahajud.

Tak lupa pula menunaikan kewajiban zakat, untuk mensucikan jiwa agar kita dalam keadaan fitri di hari yang suci.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X