Cita Citata Mengaku Bertahun-tahun Idap Gejala Autoimun

- Sabtu, 22 Mei 2021 | 20:20 WIB
Penyanyi Cita Citata. (photo/Instagram/@cita_citata)
Penyanyi Cita Citata. (photo/Instagram/@cita_citata)

Sebuah pengakuan mengejutkan diungkapkan oleh penyanyi dangdut Cita Citata. Penyanyi 26 tahun itu mengaku idap gejala autoimun sejak lima tahun silam. Lalu, apa itu gejala autoimun?

Untuk diketahui, gejala autoimun adalah suatu penyakit di mana sistem kekebalan tubuh menyerang sel-sel sehat.

Ada lebih dari 80 penyakit yang digolongkan penyakit autoimun. Beberapa di antaranya memiliki gejala serupa, seperti kelelahan, nyeri otot, dan demam.

"Jadi terlalu banyak minum vitamin kimia itu menyebabkan sel darah putih itu banyak. Sel darah putih itu juga diperlukan untuk menyembuhkan, tapi perbandingannya harus 1 banding 4 sama sel darah merah," kata Cita Citata seperti dikutip INDOZONE dari Starpro Indonesia, Sabtu (22/5/2021). 

"Jadi kalau sel darah putih terlalu banyak itu berbahaya dan menyebabkan autoimun," lanjutnya.

Cita Citata mengakui dirinya memang sering mengonsumsi vitamin, bahkan sebelum pandemi Covid-19 karena padatnya jadwal. Cita Citata mengatakan, badannya pernah merah-merah akibat gejala autoimunnya kumat.

"Badan aku merah-merah, aku kira waktu itu habis operasi amandel sembuh. Ternyata sementara, masih merah-merah," ceritanya. 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X