Koreografi Dance 'Fearless' dari LE SSERAFIM Ini Dihilangkan, Terlalu Vulgar?

- Jumat, 6 Mei 2022 | 18:52 WIB
LE SSERAFIM. (Tangkapan layar, Instagram/@le_sserafim).
LE SSERAFIM. (Tangkapan layar, Instagram/@le_sserafim).

Pasca video musik debut 'Fearless' dirilis 2 Mei lalu, grup kpop LE SSERAFIM menjadi perbincangan di media sosial. Selain lagunya yang catchy dan unik, koreografi lagu tersebut juga disukai banyak pecinta Kpop.

Seolah mengikuti tren girl group generasi empat, LE SSERAFIM juga menyajikan koreografi yang mengharuskan tubuhnya direndahkan ke arah lantai. Bahkan gerakan pembuka lagu juga dimulai dari tidur di lantai seperti yang bisa dilihat dari video musik atau video penampilan mereka di acara musik.

Namun setelah diamati, ada satu gerakan yang ternyata tidak ditemukan di penampilan panggung mereka. Yaitu gerakan usai chorus kedua yang bisa dilihat dari menit 2:09 hingga 2:15 di video musiknya. 

Dalam video tersebut, para member tertidur tengkurap di lantai sementara tangan kiri membuat beat dengan mengetukkannya ke lantai. Sedangkan bagian pinggul dan bokong juga dinaik-turunkan mengikuti irama.

Nah, gerakan itu tidak ditemukan di versi penampilan mereka, baik di acara musik atau di kanal Youtube Studio Choom, gerakan ini tak dan diganti dengan gerakan lainnya.

-
Gerakan yang diganti dari lagu Fearless milik 'LE SSERAFIM'. (Tangkapan layar).

 

Banyak penggemar Kpop menyebutkan gerakan itu diganti karena terlalu sensual. Selain itu ada beberapa member yang masih di bawah umur. 

Kendati diganti, koreografi tersebut tak menganggu penampilan mereka sebagai idol kpop.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X