Rachun Melawan Kesewenang-wenangan dalam 'Kenapa Harus'

- Sabtu, 28 September 2019 | 10:10 WIB
Rachun (Dok. Rachun)
Rachun (Dok. Rachun)

Trio muda asal Potlot ini tidak pernah kehabisan karya. Setelah merilis EP 'Yaudah' pada Februari lalu, Rachun kembali merilis single 'Kenapa Harus' pada 25 September 2019. Lagu ini menandakan babak baru Rachun menuju EP ke-5, 'Sotoy', yang dirilis pada Oktober mendatang.

“Lagu ini ditulis tahun 2015 dengan penuh emosi. Gue pernah merasa jadi robot dan seolah-olah ‘diarahkan’ menuju sesuatu yang sebetulnya bertentangan dengan prinsip pribadi gue," jelas Yudhis sebagai penulis lagu ini. Dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Sabtu (29/9).

"Gue ngerasain orang-orang di sekitar yang punya power untuk membimbing dan udah dipercayakan sebagai ujung tombak, justru menggunakan kesempatan tersebut untuk memenuhi keuntungan mereka sendiri,” lanjut dia.

Bisa dikatakan, lagu 'Kenapa Harus' turut menggambarkan ekspresi ketidaksetujuan seseorang terhadap peraturan-peraturan yang sewenang-wenang. Aksi mahasiswa, aktivis, akademisi, dan pihak-pihak lainnya akhir-akhir ini seperti meneriakkan hal yang serupa.

“Adanya unjuk rasa secara massal di Indonesia di akhir September 2019, buat gue, setidaknya menandakan negeri ini masih punya harapan,” tambah Yudhis.

Supaya kamu tahu. Lagu ini direkam secara live, di-mixing langsung oleh Bayu Perkasa di Potsjam, dan di-mastering oleh Firas Raditya di studio Rekaman Pots. 

'Kenapa Harus' dirilis pada 25 September 2019 di layanan digital streaming seperti Spotify, Apple Music, Joox, dan Deezer.    

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X