Farel Prayoga Nyanyi 'Ojo Dibandingke', Gombalannya Bikin Presiden Jokowi Tertawa Gemas

- Rabu, 17 Agustus 2022 | 17:42 WIB
Kiri: Presiden Jokowi tertawa. (Youtube/indozone) Kanan: Farel Prayoga. (youtube/indozone)
Kiri: Presiden Jokowi tertawa. (Youtube/indozone) Kanan: Farel Prayoga. (youtube/indozone)

Farel Prayoga mencuri perhatian di Upacara Kemerdekaan HUT ke-77 RI di Istana Merdeka. Farel diundang untuk menyanyikan lagu berjudul Ojo Dibandingke yang dipopulerkan oleh Abah Lala dan Denny Caknan.

Farel yang merupakan kelahiran Banyuwangi, 8 Agustus 2010, itu pun sukses menghibur penonton. Meski tampil di hadapan petinggi negara dan tamu undangan lainnya, Farel tetap percaya diri.

Dia bahkan sedikit mengubah lirik Ojo Dibandingke untuk menggombali Presiden Joko Widodo.

"Kuberharap engkau mengerti di hati ini hanya ada Pak Jokowi", kata Farel.

Tak ayal, Presiden Jokowi pun tersenyum mendengar 'gombalan' dari bocah yang masih duduk di kelas 6 SD tersebut.

Farel Prayoga menjadi topik pembicaraan setelah dirinya tampil di Istana Negara dan sebagai penutup acara tersebut. 

Menariknya, performing dari Farel membuat para penonton ikut berjoget, termasuk para Kabinet Indonesia Maju.

Bahkan nama Farel Prayoga trending di Twitter dan media sosial karena dianggap sebagai penyanyi cilik yang fenomenal. Suaranya yang khas berhasil men-trigger para pendengar untuk ikut berjoget bersama.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X