Laze Gambarkan Kebutuhan Finansial dalam Single 'Turun Dari Langit' 

- Rabu, 15 Juli 2020 | 16:26 WIB
Laze dan Kara Chenoa. (Dok. PreachJa Records).
Laze dan Kara Chenoa. (Dok. PreachJa Records).

Laze kembali lagi dengan single terbarunya setelah sebelumnya menulis tema sarkas dalam lirik terdahulunya 'Dari Layar.' Kali ini ia datang dengan suguhan terbaru dengan judul 'Turun Dari Langit' dan mengajak Kara Chenoa dalam lagu ini. 

Ada beberapa hal yang menarik dari single terbarunya kali ini. Mulai dari pemilihan tema, diksi dan rima sehat, serta beat dan aransemen ciamik di dalamnya. Khususnya tema tentang isu sosial dan roda ekonomi.

Dalam single ini, Laze mempertanyakan definisi sukses dari berbagai sudut pandang. Apa itu bisa dihitung dengan berapa besar ekonomi yang dimiliki? Atau dihitung dari perjuangan untuk bertahan karena berputarnya roda ekonomi? 

“Di masa yang sulit ini ada baiknya berkhayal yang menyenangkan agar bisa menjauh sedikit dari kecemasan. Ketika roda ekonomi sedang tidak berputar dengan baik alangkah menyenangkannya kalau uang bisa turun dari langit, lalu kita bisa berlari mengejarnya,” jelas Laze dalam rilisan yang diterima Indozone.

Dalam penulisan lirik memang luar biasa dalam mengkombinasikan diksi, artikulasi. Cara Laze ngerap lebih tegas dan jelas. Laze tidak hanya bermain-main dengan pilihan kata, namun strategi tutur menggunakan majas, perandaian, kiasan dan berbagai jurus sastra lainnya.

Lewat tangan dingin produser musik Monty Hasan, dan sentuhan mixing oleh Randy MP, aransemen musik single 'Turun Dari Langit' menjadi sangat berkelas. Apalagi ada suara merdu Kara Chenoa di bagian chorus yang membuatnya semakin keren. 

Untuk tahu bagaimana lagu Laze, simak tautan di bawah ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X