Raisa Hingga Agnez Mo Tampil di Konser Penggalangan Dana Internasional

- Rabu, 20 Mei 2020 | 01:11 WIB
Kiri: Raisa. (photo/Instagram/@raisa6690) Kanan: Agnez Mo. (photo/Instagram/@agnezmo)
Kiri: Raisa. (photo/Instagram/@raisa6690) Kanan: Agnez Mo. (photo/Instagram/@agnezmo)

Penyanyi Raisa hingga Agnez Mo akan meriahkan konser penggalangan dana internasional yang disiarkan langsung di Amazon Music Twitch Channel pada 30 Mei pukul 2 siang waktu setempat.

Konser penggalangan dana itu untuk membantu penanganan Covid-19 bertajuk "IDENTITY: Project Blue Marble - Live Stream". Salah satu penyelenggara Kev Nish, Co-CEO of Transparent Arts, Far East Movement, & Co-Founder of Goldhouse, juga membenarkan hal tersebut.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by @raisa6690 on

"Sangat menginspirasi bagaimana menyaksikan semangat kemanusiaan dalam melalui masa-masa sulit ini. Proyek Blue Marble adalah hasil dari kebersamaan komunitas kami, hasrat kami untuk membantu, dan kebutuhan kami untuk didengar," kata Kev Nish.

Dalam kurun waktu lebih dari delapan jam, acara itu akan menyatukan para seniman dan pemimpin Asia di seluruh dunia untuk melawan Covid-19 dan xenophobia.

Nantinya, seluruh keuntungan yang diterima dari konser tersebut akan didonasikan bagi organisasi nirlaba United Way Worldwide dalam upayanya untuk membantu masyarakat yang terkena dampak wabah Covid-19.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X