Rilis Single Religi, Wiwiex 'Powerslaves' Gandeng Putrinya

- Selasa, 12 Mei 2020 | 10:15 WIB
Audiva (kiri) dan Wiwiex 'Powerslaves' (kanan). (Dok. Wiwiex Poweslaves).
Audiva (kiri) dan Wiwiex 'Powerslaves' (kanan). (Dok. Wiwiex Poweslaves).

Kibordis band rock legendaris Powerslaves, Wiwiex Soedarno baru saja melepas single solo religi bertajuk 'Taubat' pada Selasa (12/5/2020. Dalam debut solonya ini, Wiwiex menggaet putrinya, Audiva yang berumur 12 tahun untuk mengisi lini vokal.

Meski terbiasa dengan rock, Wiwiex pun ikut berkrompomi dalam pembuatan komposisi musiknya dengan warna musik kesukaan sang anak. Kesukaan Audiva terhadap Billie Eilish memengaruhi aransemen musiknya.

"Vokal saya buat tidak seperti religi pada umumnya, saya bebaskan sesuai ekpresi dia yang umurnya 12 tahun. Musik saya aransemen ke techno dengan sedikit sentuhan orkestra dan ada unsur tradisional di bagian interlude," ungkap Wiwix Soedarno melalui keterangan yang diterima Indozone.

Selama proses rekaman, Wiwiex mendapat begitu banyak tantangan mengingat sang anak masih berjiwa anak-anak. Tentunya ada rasa bosan saat harus mengajarkan notasi dan cara bernyanyi.  

-
Suasana latihan Wiwiex Powerslaves bersama Audiva. (Dok. Wiwiex Powerslaves).

"Tantangan yang pasti adalah rasa bosan di mana mengajarkan notasi dan cara bernyanyi yang sesuai dengan keinginan saya sementara jiwanya masih bermain dan sebagainya. Untunglah saya ada tips khusus untuk mengatasi ini," kata Wiwiex.

Selera, karakter, dan soul musik Audiva tentunya terbentuk melalui Wiwiex sebagai ayah. Kesehariannya sebagai music director sinetron di Sinemart memungkinkan Audiva mendengarkan setiap komposisi yang digarap sang ayah bersama. Namun peran teknologi membantu Audiva mendengarkan berbagai musik pop era kekinian.

"Namun, sedikit banyak ada peran serta teknologi dalam hal ini internet yang membuatnya mengenal Taylor Swift sebagai cinta pertamanya. Dari situ, ia mulai mencari yang dia suka mulai dari Ariana Grande, Skyler Grey, dan Billie Eillish," pungkas Wiwiex.

Saat ini, single “Taubat” sudah tersedia di seluruh platform musik digital dan video klipnya bisa dilihat di kanal YouTube Wiwiex Powerslaves Official.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X