Dita Karang Beri Pesan Buat Orang Indonesia yang Ingin Jadi Idol Kpop

- Selasa, 30 November 2021 | 19:47 WIB
Dita Karang dari SECRET NUMBER. (Twitter/@@uyunkmannyund).
Dita Karang dari SECRET NUMBER. (Twitter/@@uyunkmannyund).

Member dari grup SECRET NUMBER asal Indonesia, Dita Karang menceritakan awal karirnya menjadi Idol Kpop saat diwawancara oleh K Oddyses, salah satu media di Korea Selatan. Dalam wawancaranya, Dita berbagi awal ketertarikannya serta suka duka masa jadi trainee hingga akhirnya bisa debut.

"Saya hanya suka tampil dan itulah mengapa saya pergi ke New York untuk belajar di sekolah musik. Saat itu, saya sedang melakukan audisi Broadway dan pertunjukan kecil. Tapi di samping itu, saya juga melakukan cover dance K-pop dan saya mengambil kelas dance K-pop karena saya sangat menikmati mendengarkan K-pop. Jadi, begitulah awalnya," kata Dita mengutip wawancara K Oddysey.

Seperti idol kpop lainnya, Dita juga mengalami saat-sata menjadi audisi sampai akhirnya diterima menjadi trainee dari VIne Entertainment, label yang mewadahinya. Ia merasa mendapat feedback positif, baik semasa trainee maupun setelah ia debut.

-
Dita Karang dari SECRET NUMBER. (Instagram/@secretnumber.official).

Baca Juga: 4 Persahabatan Girl K-Pop Idol Paling Mengesankan, Ada Rose BLACKPINK & Hyeri Girl's Day

"Ketika kami masih trainee, kami hanya memiliki evaluasi bulanan dan hanya itu. (Evaluasi bulanan) adalah bagaimana kami akan memantau diri kami sendiri dan menerima feedback," Jelas Dita.

"Tapi feedback yang kami dapatkan setelah debut kami, jauh lebih besar karena tidak hanya dari perusahaan; itu juga dari keluargaku, penggemarku, dan juga dari diriku sendiri karena aku bisa melihat (diriku sendiri) beberapa menit setelah penampilanku. (Para penggemar juga) selalu memberi kami komentar dan pesan dukungan, yang menurut saya merupakan perbedaan besar," tambahnya.

Dalam wawancaranya tersebut, Dita juga memberikan pesan-pesan khusus buat para calon idol Kpop lain dari Indonesia yang sedang berjuang atau setidaknya punya impian.

"Untuk orang lain yang berencana atau bermimpi menjadi idola K-pop, (saya ingin mengatakan) itu tidak mudah, tetapi Anda bisa melakukannya. Jangan menyerah,  karena itu sepadan," pungkasnya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X