5 Cara Latihan Musik yang Efektif untuk Mengasah Kemampuan Lebih Produktif

- Rabu, 25 Mei 2022 | 19:07 WIB
Ilustrasi latihan musik. (Photo/Ilustrasi/Unsplash)
Ilustrasi latihan musik. (Photo/Ilustrasi/Unsplash)

Musik memang telah menjadi profesi yang banyak digemari oleh orang lain karena pengaruhnya yang besar. Buat kamu yang sedang mengembangkan kemampuan musik, berlatih menjadi hal penting.

Agar menjadi pemain musik yang handal, kamu tidak perlu menggunakan 8 jam sehari untuk terus latihan. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengasah kemampuan.

Coba latihan rutin untuk fokus pada kualitas dibandingkan kuantitas. Oleh karena itu, ini cara latihan musik yang efektif khusus untuk kamu!

1. Pakai Diary Latihan

Apa itu diary latihan? Ini adalah cara di mana kamu bisa menulis sebuah jurnal untuk mengingat perjalanan atau proses dalam bidang apapun yang sangat membantu untuk mengetahui seberapa jauh kita sudah berjalan.

Tulis goal, tetapkan tujuan spesifik dalam latihan. Mulai dari kecepatan, power, teknik, hingga jumlah lagu yang kamu pelajari. Tulis jadwal, ini akan membantu kamu untuk berlatih di hari apa saja dan berapa lama latihan itu.

Kemudian, refleksi. Ini adalah metode agar kamu melakukan evaluasi dari latihan yang sudah kamu jalani dan kamu dapat membuat rancangan latihan untuk kedepannya.

2. Pemanasan

Seperti halnya atlet, kamu sebelum latihan juga perlu melakukan pemanasan. Ada baiknya, pemanasan yang kamu lakukan dengan melemaskan jari, tangan, atau otot vokalmu.

3. Istirahat

Istirahat juga menjadi bagian penting dari latihan. Duduk dan berlatih berjam-jam tanpa istirahat hanya akan membuat kamu kelelahan, dan pada akhirnya menjadi tidak produktif.

Jika kamu latihan 60 menit, gunakan waktu istirahat selama 5 menit. Ini akan membantu kamu untuk menyelesaikan sesuatu yang panjang.

4. Merekam Hasil Latihan

Setelah kamu melakukan latihan, kamu tentunya harus mengetahui bagaimana hasil dari latihan itu. Maka dari itu, ketika kamu latihan rekamlah momen bagaimana kamu latihan.

Jika kamu tidak memiliki instruktur, maka kamulah yang harus menjadi instruktur bagi diri kamu sendiri. Hal ini agar kamu dapat melakukan improve lebih baik kedepannya.

5. Perform

Cara terakhir adalah melakukan perform. Baik dengan tampil di depan umum, ini akan menjadikan tantangan untuk kamu agar bisa terus berlatih. Karena penampilan kamu di depan umum akan disaksikan orang banyak.

Dengan perform, hal ini akan membangkitkan motivasi kamu dan menjadi tolok ukur keberhasilan latihan kamu. Cari berbagai acara yang bisa kamu ikuti dan lihat bagaimana kemampuan latihan kamu selama ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X