Jackline 'J' Rossy Resmi Meninggalkan COKELAT

- Selasa, 7 Januari 2020 | 13:15 WIB
Jackline 'J' Rossy Resmi Meninggalkan COKELAT (Instagram/@jacklinerossy
Jackline 'J' Rossy Resmi Meninggalkan COKELAT (Instagram/@jacklinerossy

Grup band COKELAT baru saja merilis pernyataan resmi atas hengkangnya Jackline “J” Rossy terhitung sejak awal Januari 2020. Vokalis yang telah mengawal COKELAT selama 7 tahun tersebut terpaksa meninggalkan band demi fokus mengurus keluarga pasca menikah pada November 2019 lalu.

Hal tersebut diungkapkan oleh Edwin Marshal Sjarif melalui keterangan tertulis yang diterima Indozone. Gitaris COKELAT ini mengatakan, Jackline mengundurkan diri secara baik-baik.

“COKELAT dan J berpisah dengan ‘manis’. Ia harus menjalani kehidupan berkeluarganya, dan COKELAT harus terus berjalan di dunia musik,” tutur Edwin..

Jackline hengkang setelah memutuskan untuk melangkah ke jenjang pernikahan pada November 2019 lalu. Kini, ia tengah berkonsentrasi pada program kehamilan anak pertamanya.

-
Jackline J Rossy saat bersama COKELAT (Instagram/@jacklinerossy)

Sementara itu, dalam keterangan yang sama bassist COKELAT, Ronny mengutarakan, Jackline adalah sosok vokalis yang tangguh saat industri musik saat itu sedang terpuruk. Banyak hal yang sudah mereka lalui bersama.

“Tahun 2011 atau 2012, saat itu banyak terjadi perubahan di industri musik Tanah Air. Seperti RBT (ring back tone) dibenahi, era jualan fisik juga mengalami pergeseran retail. Industri dan pelakunya terkena dampaknya. Band kehilangan personel, musisi ganti profesi. Tapi di era itu juga, COKELAT menemukan seorang sosok hebat. Jackline Rossy. Dia menemani kami tur ke penjuru Nusantara, memberikan karya-karya yang indah dan melengkapi kami, bahkan saat teman-teman kami yang ada sebelum J bergabung malah memisahkan diri dari kami.,” urai Ronny mengenang.

Saat bersama COKELAT, Jackline sempat terlibat dalam album “#Like!” (2016) yang dirilis secara independen, plus enam single berjudul “Dikhianati”, “Cinta Matiku”, “Garuda”, “Peralihan Hati” via label Halo Entertainment Indonesia dan “Anak Garuda” (Pro M) yang merupakan lagu tema untuk film berjudul sama, produksi Butterfly Pictures.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X