Anggi Marito Percaya Lagu 'Tak Segampang Itu' Relate Orang yang Pernah Ditinggal Mantan

- Sabtu, 10 Desember 2022 | 16:39 WIB
Anggi Marito keluarin single kedua bertajuk Tak Segampang Itu. (INDOZONE)
Anggi Marito keluarin single kedua bertajuk Tak Segampang Itu. (INDOZONE)

Anggi Marito menceritakan inspirasi dari single terbaru yang berjudul Tak Segampang Itu. Lagu yang ditulis oleh Mario G Klau yang mengisahkan tentang pengalaman pribadi sang penulis saat ditinggal oleh mantan kekasih.

Gadis yang berusia 20 tahun itu merupakan salah satu jebolan dari Indonesian Idol pada musim ke-11 yang menjadi juara ketiga. Sejak terjun ke industri musik, Anggi Marito sudah mendapat perhatian karena suaranya yang khas.

Pasca merilis single pertama berjudul Cara Mencintaimu, Anggi Marito Simanjuntak kembali dengan single keduanya dan masih bertema tentang cinta. 

"Sebenarnya (lagu) 'Tak Segampang Itu' ini diciptakan sama kak Mario G Klau. Awalnya bukan aku yang minta lagu tentang move on, tapi (ternyata) kak Mario sudah punya lagu itu. Dan dia belum siap mempublish lagu itu," ucap Anggi Marito saat diwawancara secara langsung, pada Jumat (9/12/2022).

Baca juga: Mengenal Anggi Marito, Belajar Nyanyi di Gereja hingga Memenangkan Berbagai Kompetisi

"Tetapi lagu itu berbekas sekali bagi dia. Tapi pada akhirnya kemarin, (sebelum rilis) aku dikirim demonya dan kudengar, aku langsung suka lagunya. Dan lagu 'Tak Segampang Itu' memang relate ke semua orang," tambahnya.

-
Anggi Marito bercerita soal inspirasi di balik lagu terbarunya Tak Segampang Itu. (INDOZONE)

Anggi bercerita bahwa lagu Tak Segampang Itu menjadi salah satu lagu yang cukup membekas untuk Mario G Klau. Bahkan lagu terbaru Anggi ini juga dianggap relate dengan apa yang pernah dialami semua orang, yakni ditinggalkan sang kekasih.

"Liriknya murni semua pengalaman kak Mario dan dia itu sangat memilukan pengalamannya. Jadi kayak ditinggal ceweknya, terus ceweknya nggak ada kabar. Terus tau-taunya ceweknya mengalami suatu hal yang bikin kak Mario bingung sekaligus kecewa," tuturnya.

Baca juga: Anggi Marito Rilis Single Kedua 'Tak Segampang Itu', Cerita Soal Susahnya Lupakan Mantan

-
Anggi Marito bercerita soal inspirasi di balik lagu terbarunya Tak Segampang Itu. (INDOZONE)

Di balik lagu itu, ternyata Anggi Marito juga memiliki masa lalu yang hampir sama dengan inspirasi di balik lagu terbarunya. Di mana Anggi Marito pernah sulit untuk move on karena ditinggal mantan.

"Nggak bisa move on. Dulu sih, waktu setelah SMA. Satu kalimat untuk mantan kekasih, 'Nggak usah lagi kau direct message (dm) aku'. Nyesal kau kan!" tegas Anggi Marito.

Anggi juga mengungkapkan fakta tentang dirinya yang telah fokus bernyanyi sejak kelas 2 Sekolah Dasar (SD). Tak hanya itu, ternyata ada salah satu penghargaan yang diraihnya saat dirinya masih cukup muda.

Pada tahun 2012 dan pada saat Anggi menginjak usia 12 tahun, penyanyi berbakat ini telah memenangkan ajang yang cukup bergengsi, yakni Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi) tingkal Nasional. Dan Anggi meraih medali emas dari kompetisi tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X