Hanin Dhiya "Marah" Luapkan Emosi Kecewa Lewat Single Terbaru

- Jumat, 18 November 2022 | 15:15 WIB
Hanin Dhiya. (Dok. Warner Music Indonesia)
Hanin Dhiya. (Dok. Warner Music Indonesia)

Hanin Dhiya kembali memberikan pengalaman pribadinya kepada para pendengar lagunya, lewat single terbaru yang bertajuk Marah. Lagu ini merupakan salah satu karya yang terinspirasi dari kisah pribadinya.

Penyanyi dan penulis lagu asal Bogor kembali merilis lagu galau ciptaannya. Kali ini ia meluapkan emosinya melalui single orisinil Marah yang terinspirasi dari kisah pribadi.

Lewat lagu ini, Hanin menceritakan soal kekecewaan dan rasa sedih yang dirasa ketika dirinya sedang berada di titik terendah dan membutuhkan tempat untuk bisa keluh kesah. Namun, orang terdekatnya pergi entah kemana.

-
Hanin Dhiya. (Dok. Warner Music Indonesia)

Baca juga: Sepekan Rilis, Single 'Love Language' Hanin Dhiya Tembus 130 Ribu Penayangan di YouTube

”Kemudian saat aku sudah mulai terbiasa sendiri dia tiba-tiba datang lagi tanpa rasa bersalah. Disaat itu lah perasaan sedih dan kecewa saat ditinggal ter-recall. Rasanya dari dalam diri udah marah banget, tapi nggak bisa diungkapin karena akan percuma,”ujarnya dalam siaran pers tertulis, Jumat (18/11/2022).

Lagu Marah merupakan representasi dari lima tahap kesedihan yang dialami manusia yaitu penolakan (denial), marah (anger), penawaran (bergaining), depresi (depression), dan penerimaan (acceptance). Ini menjadi konsep besar dari lagu-lagu terbaru Hanin yang akan masuk ke dalam album terbarunya nanti.

Lagu berdurasi 03:52 menit ini diciptakan oleh Hanin Dhiya, Marco Steffiano, Joshua Kunze, Adrian Rahmat Purwantu dan Jessilardus Mate. SEEK didapuk menjadi tim produksi lagu dan Gamaliel selaku vocal director. SEEK sendiri memiliki track records bekerja bersama Raisa dan Mahalini.

-
Hanin Dhiya. (Dok. Warner Music Indonesia)

Baca juga: Rilis ‘Sempat’, Hanin Dhiya Sebut Ada Notasi ala Lagu Korea

Di sisi lain, dalam penulisan lagu Hanin bersama produser SEEK membutuhkan waktu cukup singkat. Penulisan lagunya, kata Hanin lagi, hanya memakan waktu satu hari.

“Jadi waktu rekaman lagu ini oleh Kak Gamaliel aku banyak diarahkan untuk menyampaikan kata per kata di lagu ini supaya menjadi lebih bernyawa. Makanya lagu ‘Marah’ ini menjadi salah satu track favorit aku,” kata Hanin. 

Dalam rangka merilis lagu terbaru, di tanggal 16 November 2022 Hanin Dhiya menggelar Listening Party Marah dengan mengajak Haninours, fanbase Hanin di Kopi Ngumpet, Bogor.

Fans yang hadir mendengar lebih dulu lagu Marah yang dinyanyikan langsung oleh Hanin Dhiya bersama dengan aksi pantomim oleh Zai. Hanin berharap, lagunya diterima dengan hangat oleh penggemarnya di Indonesia.

“Semoga dengan rilisnya lagu ini bisa memberikan hal baik buat pendengarnya, kemudian juga semoga ini menjadi salah satu lagu yang bisa menggambarkan proses perkembangan dari musik-musikku,” tutupnya.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X