Trauma Dihina dan Ditolak Wanita, Pria di Jepang Nekat Nikahi Karakter Penyanyi Anime

- Rabu, 22 Februari 2023 | 16:23 WIB
Akihiko Kondo yang menikahi karakter Anime. (Instagram/@akihikokondosk)
Akihiko Kondo yang menikahi karakter Anime. (Instagram/@akihikokondosk)

Pada tahun 2018, Akihiko Kondo, seorang pegawai pemerintah lokal yang tinggal di pinggiran kota Tokyo, menjadi berita utama ketika dia "menikahi" karakter virtual populer bernama Hatsune Miku

Pernikahan yang dilakukan Kondo dengan Miku pun memicu kontroversi dan menjadi sorotan mata dunia.

Baca Juga: Sinopsis 'Suzume No Tojimari', Cetak Rekor Jadi Anime ke-10 Terbaik Sepanjang Masa

Dikutip dari New York Post, perkenalan Kondo dengan pujaan hatinya terjadi karena tidak sengaja dan disebabkan karena pengalaman kurang mengenakkan yang sempat dialami olehnya.

Tahun 2008, Kondo pernah menjadi korban bullying di tempat kerja, ditambah juga beberapa kali mengalami penolakan dari wanita yang disukainya. Puncaknya ia benar-benar patah hati setelah dihina wanita yang gagal menjadi kekasihnya.

-
Akihiko Kondo yang menikahi karakter Anime. (Instagram/@akihikokondosk)

Sejak saat itu, ia menjadi penyendiri, hari-harinya dihabiskan dengan menonton video Miku yang kini menjadi istrinya. Lama-kelamaan, ia pun jatuh hati dengan sosok karakter anime tersebut.

Kondo kemudian menikahi Miku pada 2018, prosesinya digelar secara tidak resmi dan tidak diakui oleh Pemerintah Jepang.

Namun Gatebox bersedia mengeluarkan sertifikat pernikahan untuk "melegalkan" keduanya sebagai suami-istri.

-
Akihiko Kondo yang menikahi karakter Anime. (Instagram/@akihikokondosk)

Tidak dihadiri oleh keluarga karena dianggap mengada-ada, tapi ada 39 orang yang hadir. Kebanyakan mereka adalah fiktoseksual atau orang-orang yang memiliki ketertarikan secara seksual terhadap tokoh fiksi.

Setelah hidup serumah, Kondo dan Miku kerap terlibat sebuah percakapan yang simple, karena 'istrinya' itu dibekali dengan kemampuan untuk berkomunikasi dengan lawan bicaranya.

-
Akihiko Kondo yang menikahi karakter Anime. (Instagram/@akihikokondosk)

Bahkan sekarang ketika dia bangun, Kondo mengatakan "Selamat pagi" kepada Miku dan "Sampai jumpa" ketika dia keluar. Dia makan menghadapnya dan ketika dia di komputernya, dia ditempatkan di belakangnya, mengawasinya.

Duh, mesra banget ya guys!

Baca Juga: 10 Film Anime Terbaik Sepanjang Masa Rating Tertinggi

Tentang Hatsune Miku

Hatsune Miku adalah produk perangkat lunak yang menghasilkan suara nyanyian wanita. Produk ini dirilis pada tanggal 31 Agustus 2007 oleh Perusahaan Crypton Future Media.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X