Sudah 10 Tahun Berkarya, Lukman Ungkap Jurus yang Bikin NOAH Tetap Kompak

- Rabu, 31 Agustus 2022 | 05:14 WIB
Ariel dan Lukman saat Konferensi pers konser NOAH DEKADE XPERIENCE di CGV FX Sudirman, Senayan, Jakarta, Selasa (30/8/2022) (INDOZONE)
Ariel dan Lukman saat Konferensi pers konser NOAH DEKADE XPERIENCE di CGV FX Sudirman, Senayan, Jakarta, Selasa (30/8/2022) (INDOZONE)

Berdiri dengan nama NOAH, Ariel, dkk yang sebelumnya berada di bawah nama Peterpan sudah sepuluh tahun berkarya di industri musik Tanah Air.

Jika dihitung dari nama Peterpan, tentu mereka bisa disebut sebagai grup musik yang sangat melegenda hingga saat ini.

Untuk berada di tahap ini bukanlah hal yang mudah, namun NOAH punya kunci mengapa mereka bisa tetap kompak dan bertahan hingga sepuluh tahun di bawah nama NOAH.

Seperti yang diungkapkan oleh sang gitaris, Lukman, kunci bisa berada di tahap yang sekarang ini adalah saling mengerti satu sama lain.

"Sebenarnya enggak ada formula khusus biar kompak itu kayak gimana, yang pasti awal kita nge-band itu didasari dari pertemanan, teman nongkrong, aku sama Ariel khususnya," ungkap Lukman saat Konferensi pers konser NOAH DEKADE XPERIENCE di CGV FX Sudirman, Senayan, Jakarta, Selasa (30/8/2022).

Lukman mengatakan mereka memiliki visi yang tidak berubah dari dulu hingga saat ini. Mereka membuat musik hanya untuk berkarya dan bersenang-senang.

Selain itu, mereka juga sudah memahami karakter masing-masing personel.

"Visinya kita enggak jauh-jauh banget sampai sekarang, sama sekali malah enggak kepikiran, ini kita bermusik buat fun, nongkrong-nongkrong, main di cafe, ya tujuannya main di cafe malah, akhirnya bisa sampai saat ini, kita enggak (kepikiran) terlalu jauh sampe sini, kita jalani dengan enjoy, masing-masing kayak aku sama Ariel udah tau karakter masing-masing, saling mengerti aja sih," lanjut dia.

Seperti diketahui, NOAH akan menggelar konser yang bertajuk NOAH DEKADE XPERIENCE pada 17 September 2022 mendatang.

Konser dengan tagar #SemuaBisaBersuara ini merupakan konser pencapaian NOAH yang sudah berkarir di industri musik Tanah Air selama sepuluh tahun.

Menariknya, konser ini akan digelar dengan dua pengalaman pertunjukannya yang berbeda dan spektakuler yakni konser yang digelar secara indoor di JIexpo Convention Center & Theatre dan festival di Plaza Parkir Barat JIExpo.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X