30 Tahun Berkarya, Didi Kempot Akan Gelar Konser 'Ambyar'

- Rabu, 11 Maret 2020 | 00:40 WIB
Ki-ka: Yopie Latul, Didi Kempot, promotor Dian Eka Yanto Suryanegara dan Victor Hutabarat di konferensi pers konser 30 tahun “Ambyar Tak Jogeti” di Jakarta, Selasa (10/3/2020). (PhotoANTARA/Nanien Yuniar)
Ki-ka: Yopie Latul, Didi Kempot, promotor Dian Eka Yanto Suryanegara dan Victor Hutabarat di konferensi pers konser 30 tahun “Ambyar Tak Jogeti” di Jakarta, Selasa (10/3/2020). (PhotoANTARA/Nanien Yuniar)

Dalam memperingati 30 tahun berkarya di dunia musik, Didi Kempot yang merupakan musisi campursari yang juga dijuluki The Godfather of Broken Heart akan menggelar konser ambyar dengan tema "Ambyar Tak Jogeti" yang rencananya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 10 Juli 2020 mendatang.

“Ini kado luar biasa untuk seniman tradisi. Kita telaten untuk mempertahankan budaya tradisi, akhirnya ada yang peduli, akhirnya ada yang punya keberanian luar biasa untuk membuat ini,” kata Didi dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (10/3/2020).

Dalam penuturannya, konser tersebut memiliki target sebagai konser dalam negeri yang memiliki jumlah penonton tebesar di Indonesia.

“Begitu antusiasnya anak muda, apa yang kita kerjakan selama ini ada hasilnya. Anak muda tidak malu menyanyikan tembang tradisi,” katanya.

Di samping itu, Dian Eka Yanto Suryanegara sebagai penyelenggara konser dan Direktur Utama Garindo Media Tama, memilih GBK sebagai tempat konser sebagai penghargaan untuk Didi.

“Tema Ambyar Tak Jogeti diambil setelah kami berdiskusi bersama. Banyak orang pernah sakit hati, patah hati. Tapi biarlah hati saja yang patah, hidup kita jangan sampai hancur,” tutup Eka.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X