5 Film Superhero Wanita Indonesia Sebelum dan Setelah Sri Asih

- Minggu, 20 November 2022 | 13:00 WIB
Superhero Wanita Indonesia, Valentine dan Sri Asih. (Wikipedia, Instagram/jokoanwar).
Superhero Wanita Indonesia, Valentine dan Sri Asih. (Wikipedia, Instagram/jokoanwar).

Film superhero wanita Indonesia Sri Asih saat ini telah diputar di seluruh bioskop Indonesia. Hal ini menjadi tonggak kebangkitan kembali film suprhero buatan Indonesia.

Film dan serial Superhero Wanita Indonesia

Sebelum Sri Asih, ada beberapa nama superhero wanita Indonesia lainnya yang juga sudah difilmkan dan akan difilmkan. Nah, siapa saja pahlawan itu? Simak dibawah ini yuk.

1. Saras 008

-
Saras 008. (Wikipedia)

Saras 008 merupakan sebuah sinetron bertema pahlawan super yang ditayangkan di Indosiar dari tahun 1998 hingga tahun 2004. Saras 008 bercerita tentang seorang gadis yang memiliki kemampuan untuk berubah menjadi pahlawan super, ia memiliki kekuatan yang lebih dari manusia biasa. 

Dalam perjalanannya, Saras 008 selalu berhadapan dengan musuh bebuyutan bernama mr. Blek yang berasal dari planet krismon. 

Pemain utama di sinetron ini ialah Sindy Dewiana, Devi Permatasari, Johan Saimima, Dorman Borisman, Pretty Asmara, Paquita Widjaya, Agung Hercules. Jumlah episodenya adalah 250+. Sinetron ini diproduksi sendiri oleh Indosiar.

2.  Valentine

-
Valentine. (Wikipedia).

Salah satu superhero yang terlupakan asal Indonesia adalah Valentine rilisan Skylar Comics yang juga sudah difilmkan, walaup akhirnya ditarik dari peredaran.

Srimaya merupakan pelayan restoran yang tinggal dan bekerja di Batavia City, sebuah kota yang didera berbagai macam kejahatan. Ketika Sri “berurusan” dengan pelanggan yang bermasalah, ia didekati oleh sutradara film bernama Bono. 

Awalnya ingin dijadikan model untuk film superhero, Sri malah melawan kejahatan sungguhan yang membuatnya akhirnya dikenal sebagai superhero.

3. Sri Asih

-
Sri Asih. (Instagram/Jokoanwar).

Sri Asih merupakan superhero wanita Indonesia pertama yang diadaptasi menjadi film layar lebar. Sosoknya ini diperankan oleh Pevita Pearce yang melakukan latihan panjang untuk mendalami perannya sebagai Sri Asih.

Karakter ini diciptakan oleh Bapak Komik Indonesia, R.A. Kosasih di mana ia merupakan titisan dari Dewi Asih yang memiliki kekuatan dan sosok yang melawan kejahatan.

Baca Juga: Film Superhero Atta Halilintar 'Ashiap Man' Tayang, Diserbu Komentar Jelek

4. Tira

-
Tira. (IMDB).

Kali ini kita kembali kepada superhero wanita dari Indonesia yang bernama Tira. Ia merupakan pahlawan wanita sekaligus seorang mahasiswi yang memiliki kemampuan bela diri yang hebat.

Saat menggunakan kostumnya yang berteknologi tinggi, Susie menjadi Tira yang bersumpah untuk melawan kejahatan dan ketidakadilan. Dia selalu didampingi oleh sembilan siluman naga dan itulah kekuatannya.

Tira akan diperkenalkan oleh Bumilangit Cinematic Universe (BCU) lewat serial di Disney+ Hotstar pada tahun 2023. Tira juga akan menjadi pilihan jagoan untuk kamu di masa depan.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X