6 Drama Korea Kolosal Kerajaan Paling Populer, Bikin Baper!

- Kamis, 29 September 2022 | 13:09 WIB
Ilustrasi drama Korea King Eternal Monarch (asianwiki.com)
Ilustrasi drama Korea King Eternal Monarch (asianwiki.com)

Sebagaimana diketahui, drama Korea hadir dalam berbagai genre. 

Beberapa orang mungkin condong ke drama Korea romantis, kriminal, atau thriller. Namun, ada pula yang lebih menyukai drama Korea kolosal

Drama Korea dengan latar belakang sejarah dan periode di masa lampau ini, memiliki cerita yang berbeda-beda, namun, tetap mampu membuat penonton terbawa suasana. 

Berikut daftar Drama Korea Kerajaan yang paling populer dan bisa kamu tonton. Simak yuk! 

1. The King: Eternal Monarch 

The King: Eternal Monarch adalah salah satu drama Korea kerajaan yang memiliki alur romantis yang penuh lika-liku. 

Cerita tersebut tergambar dari konsep cerita multiverse, di mana dikisahkan sebuah keluarga berada di masa Korea saat ini dan masa lampau dengan pemerintahan konstitusional monarki.

2. Kingdom 

Kingdom merupakan drama Korea kerajaan yang diadaptasi dari webkomik berjudul 'Land of the Gods'. Drama Korea ini memiliki latar belakang zaman Joseon, yakni di abad pertengahan. 

Kingdom mengisahkan tentang seorang putra mahkota bernama yang dikirim untuk misi bunuh diri demi menyelidiki wabah misterius yang menyebar di seluruh negeri.

3. Alchemy of Souls 

Drama Korea tentang Kerajaan ini mengisahkan tentang seorang bangsawan yang merupakan anak dari tokoh penyihir tersohor dan menyimpan rahasia yang tidak menyenangkan terkait kelahirannya yang menjadi gosip di seluruh negeri.

Dengan latar belakang negara Daeho, drama Korea kerajaan ini cukup memiliki visual menakjubkan dan alurnya memberikan rasa penasaran kepada penonton. 

4. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo 

Moon Lovers merupakan drama Korea kolosal dengan sedikit sentuhan fantasi dan romansa historis. Drama Korea kerajan ini mengisahkan tentang pertukaran tubuh seorang wanita berusia 25 tahun yang bertemu pangeran dari keluarga Wang. 

5. Empress Ki 

Drama Korea sejarah ini mengisahkan perjalanan seorang wanita kelahiran Korea yang menjadi permaisuri kuat di Tiongkok di tengah cinta, perang, dan politik yang melanda. 

6. Hwarang: The Poet Warrior Youth 

Hwarang: The Poet Warrior Youth merupakan drama Korea kerajaan romantis yang mengisahkan sekelompok pria muda dari kalangan elit. 

Dengan latar belakang era Kerajaan Silla (57 SM-935 M), seorang ratu dikisahkan mengirim putranya menjauh dari tembok istana agar tetap aman dari musuh-musuh kerajaan.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X