Jumlah Penonton Oscar 2021 Turun Lebih Dari 50%

- Jumat, 30 April 2021 | 13:20 WIB
Frances McDormand and Chloe Zhao (REUTERS/POOL)
Frances McDormand and Chloe Zhao (REUTERS/POOL)

Ajang tertinggi dalam dunia perfilman yakni Academy Awards atau Oscar 2021 telah selesai digelar. Namun siapa sangka, acara tersebut pada tahun ini mengalami penurunan penonton lebih dari 50 persen.

Pada tahun 2020, Oscar berhasil meraup 23,6 juta penonton. Namun pada tahun ini, acara tersebut hanya berhasil mendapatkan 10,4 juta penonton saja.

Walau begitu, jumlah penonton ini lebih banyak dibandingkan dua acara bergengsi lainnya yakni Grammy Awards dan Golden Globe.

Grammy tahun ini menuai 9,2 juta penonton dan Golden Globe menuai 6,9 juta penonton di acara yang dihelat pada Februari lalu.

Berikut jumlah penonton Oscar dari tahun ke tahun:

  • 2021: 10,4 juta (Best Picture winner: Nomadland)
  • 2020: 23.6 juta (Parasite)
  • 2019: 29.6 juta (Green Book)
  • 2018: 26.5 juta (The Shape of Water)
  • 2017: 32.9 juta (Moonlight)
  • 2016: 34.4 juta (Spotlight)
  • 2015: 37.2 juta (Birdman)
  • 2014: 43.7 juta (12 Years a Slave)
  • 2013: 40.3 juta (Argo)
  • 2012: 39.3 juta (The Artist)
  • 2011: 37.9 juta (The King's Speech)
  • 2010: 41.7 juta (The Hurt Locker)
  • 2009: 36.3 juta (Slumdog Millionaire)
  • 2008: 32.0 juta (No Country for Old Men)
  • 2007: 40.1 juta (The Departed)
  • 2006: 38.9 juta (Crash)
  • 2005: 42.1 juta (Million Dollar Baby)
  • 2004: 43.5 juta (The Lord of the Rings: The Return of the King)
  • 2003: 33.0 juta (Chicago)
  • 2002: 41.7 juta (A Beautiful Mind)
  • 2001: 42.9 juta (Gladiator)
  • 2000: 46.3 juta (American Beauty)
  • 1999: 45.6 juta (Shakespeare in Love)
  • 1998: 55.2 juta (Titanic)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X