2 Remaja Korut Ditembak Mati karena Ketahuan Nonton Drama Korea, Dieksekusi di Depan Umum

- Senin, 5 Desember 2022 | 16:13 WIB
Potongan adegan drama Korea Crash Landing On You (IMDb)
Potongan adegan drama Korea Crash Landing On You (IMDb)

Dua remaja Korea Utara (Korut) dieksekusi mati karena ketahuan menonton serta ikut dalam mendistribusikan tayangan drama asal Korea Selatan.

Seperti laporan yang dilansir Radio Free Asia, dua remaja yang masing-masing berumur 16 dan 17 tahun itu ditembak mati di Hyesen, sebuah kota perbatasan antara Korut dan China.

Eksekusi tembak mati ini terjadi pada Oktober 2022 lalu. Saat itu, kedua remaja yang enggak disebutkan identitasnya itu ketahuan melakukan jual beli thumb drive berisi tayangan drama Korea yang diselundupkan di pasar lokal.

-
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un. (REUTERS/KCNA)

Baca Juga: 7 Drama Korea Terbaik tentang Zombie Ini Bikin Deg-degan!

Kegiatan keduanya pun diketahui oleh mata-mata dan langsung dilaporkan ke kepolisian setempat.

Keduanya dieksekusi di sebuah lokasi yang dipertontonkan di depan umum.

"Pihak berwenang mengeksekusi remaja tersebut di depan umum, menghukum mati mereka dan menembak mereka," kata seorang warga setempat dikutip dari laporan tersebut.

Seorang warga yang enggan disebutkan identitasnya mengatakan bahwa menonton serta ikut terlibat dalam pendistribusian tayangan hiburan asal Korea Selatan dianggap sebagai kejahatan menurut undang-undang Korut.

Baca Juga: 10 Drama Korea (Drakor) Terbaru Desember 2022 yang Paling Ditunggu

Mereka yang kedapatan melakukan hal tersebut maka akan diganjar hukuman mati tanpa adanya proses peradilan.

"Mereka yang menonton atau mendistribusikan film dan drama Korsel, dan mereka yang mengganggu ketertiban sosial dengan membunuh orang lain, tidak akan diampuni dan akan dihukum hukuman mati maksimum," kata warga.

Dalam beberapa tahun terakhir ini, tayangan hiburan seperti musik, film hingga serial dari Korea Selatan dan Barat telah menyebar ke banyak pendudut Korut melalui USB flash drive dan kartu SD.

Kedua data tersebut diselundupkan dari China, kemudian didistribusikan secara diam-diam di pasar lokal.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X