Tom Holland: Antusiasme Penggemar 'No Way Home' Lebih Berarti daripada Angka Box Office

- Selasa, 1 Februari 2022 | 13:43 WIB
Tom Holland (REUTERS/Mario Anzuoni)
Tom Holland (REUTERS/Mario Anzuoni)

Aktor Tom Holland mengatakan antusiasme penggemar terhadap Spider-Man: No Way Home jauh lebih berarti daripada total angka box office yang diraih film tersebut.

Seperti diketahui, trilogi Spider-Man yang dibintangi Tom Holland itu menjadi film terlaris keenam sepanjang masa setelah mengumpulkan pendapatan mencapai 1,69 miliar dolar AS atau setara Rp24,2 triliun sejak ditayangkan pada pertengahan Desember 2021 lalu.

"Terlepas dari box office, hal yang paling saya senangi dan juga paling saya banggakan adalah seberapa baik penerimaan film tersebut dari para penggemar," ungkap aktor kelahiran Inggris itu dilansir ComicBook.com, Selasa (1/2/2022).

"Video para penggemar menonton film di bioskop saat Andrew muncul dan ketika Tobey muncul, dan merasakan energi nostalgia semacam itu melalui tiga generasi bioskop yang berbeda, sangat bermanfaat dan merupakan hal yang luar biasa untuk menjadi bagian darinya," lanjut dia.

Sebelumnya, Holland dalam wawancara virtual yang dengan Tobey Maguire dan Andrew Garfield mengatakan bahwa Spider-Man: No Way Home menjadi proyek yang akan dia kenang selamanya.

Dia menjadikan proyek trilogi Spider-Man besutan Jon Watts milik Marvel itu sebagai salah satu yang istimewa dalam kariernya di industri perfilman.

"Ini menjadi salah satu momen paling istimewa yang akan saya miliki dalam karier saya," ungkap Holland dikutip dari kanal YouTube Spider-Man beberapa waktu lalu.

Spider-Man: No Way Home menjadi film terlaris keenam sepanjang masa setelah mengumpulkan pendapatan mencapai 1,69 miliar dolar AS atau setara Rp24,2 triliun.

Pendapatan yang diraup Spider-Man: No Way Home telah melampaui Jurassic World dengan pendapatan 1,67 miliar dolar AS dan The Lion King sebesar 1,66 miliar dolar.

Pencapaian Spider-Man: No Way Home di belakang lima film besar seperti Black Panther di angka 700 juta dolar AS, Avatar (760 juta dolar), Avengers: Endgame (858 jutar dolar) dan Star Wars: The Force Awakens (936 juta dolar).

Ini merupakan pencapaian yang luar biasa mengingat Spider-Man: No Way Home ditayangkan di tengah pandemi COVID-19.

Tidak hanya itu, penayangan No Way Home juga dilakukan di tengah merebaknya varian terbaru COVID-19 yaitu Omicron yang membuat banyak negara kembali menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Dengan kesuksesan itu menjadikan No Way Home sebagai film terlaris di tengah pandemi COVID-19. Tidak hanya itu, No Way Home membukukan pembukaan box office global terbesar ketiga sepanjang masa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X