Alasan Film Dil To Pagal Hai Layak Ditonton Lagi

- Selasa, 7 April 2020 | 14:10 WIB
Pemain dalam film 'Dil To Pagal Hai'. (IMDb)
Pemain dalam film 'Dil To Pagal Hai'. (IMDb)

Film-film yang dibintangi oleh aktor ternama Shah Rukh Khan memang selalu menjadi digemari. Salah satu filmnya yang popular, dan mencuri perhatian penonton adalah 'Dil To Pagal Hai'.

Film yang dirilis pada tahun 1997 tersebut kini pun kembali ditayangkan pada salah satu stasiun televisi di Indonesia, untuk mengobati rasa rindu penonton tanah air terhadap film yang hits pada masanya.

Oleh sebab itu, ini lah alasan-alasan mengapa masih banyak penonton yang tertarik untuk menonton kembali film 'Dil To Pagal Hai' tersebut.

1. Isi Cerita

-
Rahul dan Nisha. (IMDb)

'Dil To Pagal Hai' merupakan film yang menceritakan mengenai cinta segitiga antara Rahul (Shah Rukh Khan), Pooja (Madhuri Dixit) dan Nisha (Karisma Kapoor). Rahul dibingungkan oleh hubungan persahabatannya dengan Pooja, tetapi juga tertarik dengan kecantikan Nisha.

Jalan cerita dalam sebuah film yang mengusung tema cinta segitiga hingga saat ini memang tidak pernah luntur untuk disukai oleh penontonnya.

2. Lagu-lagunya

-
Rahul dan Pooja. (IMDb)

 

Tak hanya soal jalan cerita, rupanya lagu-lagu yang tertuang di dalam film 'Dil To Pahal Hai' juga berhasil mencuri perhatian, dan bahkan hingga memecahkan rekor karena dinyanyikan oleh banyak orang, seperti lagu-lagu yang dibawakan oleh Udit Narayan dan Lata Mangeshkar.

Lirik yang dibuat dari lagu-lagu dalam film ini sangat sederhana, dengan menggunakan kata sehari-hari. Sehingga sangat disukai oleh kaum muda atau remaja.

3. Tarian yang Kuat

-
Adegan dalam film 'Dil To Pagal Hai' (IMDb)

Ada banyak sekali tarian di dalam film ini, terutama tarian yang ditampilkan oleh penari dari Shiamak Davar. Koreografi yang hebat serta lagu-lagu yang indah membuat banyak orang menyukai film ini.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X