Ditanya Soal Karakter LGBT di 'Doctor Strange 2', Kevin Feige: Bukan Itu Inti Filmnya!

- Kamis, 5 Mei 2022 | 16:00 WIB
Kiri: Poster Doctor Strange 2. (Instagram/@doctorstrangeofficial) Kanan: Kevin Feigi. (Marvel)
Kiri: Poster Doctor Strange 2. (Instagram/@doctorstrangeofficial) Kanan: Kevin Feigi. (Marvel)

Presiden Marvel, Kevin Feige belakangan menyampaikan kekesalannya terhadap penilaian beberapa negara mengenai kisah di dalam film 'Doctor Strange in the Multiverse of Madness'.

Kevin geram akan kecaman beberapa negara terhadap film tersebut akibat menyajikan karakter LGBT di dalam kisahnya.

Baca Juga: Viral Hijaber Cantik Cosplay Setelan Doctor Strange, Tuai Pujian Netizen

Dikutip The Hollywood Reporters, dalam sebuah press conference film 'Doctor Strange 2' ini, Kevin mengatakan jika film tersebut memiliki kisah yang tidak berkutat pada karakter LGBT yang dipermasalahkan.

 

"Kami selalu ingin film (MCU) merepresentasikan dunia seperti di luar jendela kalian, seperti yang biasa ditulis dalam publishing," ucapnya.

Selanjutnya, Kevin mengatakan jika karakter America Chavez yang disebut-sebut sebagai karakter superhero LGBT merupakan hasil pengemasan yang amat baik sehingga tak perlu khawatir akan dampak terburuk yang terjadi.

"Aspek karakter America (Chavez) dari komik, jadi kami selalu ingin mengadaptasinya sebenar mungkin," lanjutnya.

Lebih lanjut, sang presiden menekankan jika perihal karakter LGBT di film Marvel selama ini bukanlah menjadi inti dari cerita, melainkan aspek tambahan supaya menambah kesan seperti terjadi di dunia nyata.

"Kalo kalian nonton filmnya, sama seperti dunia nyata, sebuah aspek tidak bisa mendefinisikan sebuah karakter," paparnya.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X