5 Film dan Serial Netflix yang Paling Banyak Ditonton Pekan Ini, Sudah Nonton Semua?

- Jumat, 25 Februari 2022 | 13:35 WIB
Despicable Me dan The Tinder Swindler. (Photo/Netflix)
Despicable Me dan The Tinder Swindler. (Photo/Netflix)

Salah satu film dokumenter eksplosif terus mendominasi daftar film teratas Netflix untuk pekan ini, 14 Februari - 20 Februari 2022. Berdasarkan situs web Netflix, ini 5 daftar film yang paling banyak ditonton.

5. Despicable Me 2

Film yang menceritakan penjahat super menjadi pahlawan ini telah ditonton lebih dari 11.510.000 juta kali oleh pengguna Netflix

Film ini akan memperlihatkan karakter Gru, seorang pencuri yang berani menggunakan gadget baru, mobil, dan lebih banyak lagi untuk melancarkan aksinya. 

Momen lucu dengan para minions kuning juga menarik para penonton.

4. Fistful of Vengeance

"Fistful of Vengeance" adalah serial dari sekuel "Wu Assassin" yang menceritakan misi balas dendam menjadi perjuangan untuk menyelamatkan dunia dari ancaman kejahatan kuno/masa lalu. 

Film ini dibintangi oleh aktor aksi Indonesia yang telah dikenal, yakni Iko Uwais yang memerankan Kai. Film ini bahkan telah ditonton 21.740.000 kali oleh pengguna Netflix.

Ia akan melacak pembunuh temannya ke Bangkok. Adegan perkelahian yang tampak nyata menjadi daya tarik bagi serial tersebut.

3. Tall Girl 2

Film "Tall Girl 2" menjadi salah satu tituler yang berurusan dengan popularitas di Ruby Bridges High. 

Kisah yang mengambil satu sudut pandang seorang gadis tinggi menjadi penyebab orang-orang disekitarnya untuk 'berdiri tegak' melihatnya.

Film ini menjadi puncak ketiga Netflix yang telah ditonton 29.180.000 kali oleh para pengguna Netflix.

2. Texas Chainsaw Massacre

"Texas Chainsaw Massacre" menjadi film thriller horor yang banyak ditonton para pengguna Netflix dan menempati posisi kedua di kanal platform tersebut.

Film yang menceritakan seorang influencer bertemu dengan Leatherface, pembunuh legendaris menjadi hits dan telah ditonton 29.180.000 kali oleh para pengguna platform tersebut.

1. The Tinder Swindler

Masih berada di puncak, film dokumenter "The Tinder Swindler" menceritakan sekelompok wanita yang menjadi korban penipuan seorang pria melalui aplikasi kencan.

Banyak wanita yang menjadi korban dari tipuan pria yang disebut sebagai 'pangeran emas'. Kisah nyata yang diambil dari sudut pandang korban ini banyak diperbincangan di media sosial.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X