Film 'Gendut Siapa Takut' Angkat Body Positivity Lewat Karakter Unik Novelis yang Pede

- Kamis, 15 September 2022 | 19:03 WIB
Press conference Gendut Siapa Takut di CGV Grand Indonesia, Jakarta pada Kamis (15/9/2022). (INDOZONE/Arvi Resvanty)
Press conference Gendut Siapa Takut di CGV Grand Indonesia, Jakarta pada Kamis (15/9/2022). (INDOZONE/Arvi Resvanty)

Film Gendut Siapa Takut yang disutradarai oleh Pritagita Arianegara dan diproduseri oleh Rajesh Kewalram Jagtiani dari rumah produksi Spectrum Film akan tayang serentak di bioskop tanah air mulai tanggal 22 September 2022. 

Mengangkat kisah seorang gadis bernama Moza Aphrodite, yang dibintangi oleh Marshanda. Ia memiliki karakter unik dan tak biasa. 

Meski memiliki tubuh gemuk dan sering diejek, Moza merupakan karakter yang sangat percaya diri dan bertalenta sebagai penulis. 

Baca Juga: Marshanda Insecure Body-nya Gemuk: Biar Pede Aku Dandan, Pakai Baju Terang

Marshanda yang memainkan peran utama, mengatakan bangga atas karakter Moza yang nyaman dengan dirinya sendiri. 

-
Press conference Gendut Siapa Takut di CGV Grand Indonesia, Jakarta pada Kamis (15/9/2022). (INDOZONE/Arvi Resvanty)

"Karakter Moza ini, walau insecure itu ada aja, tapi dia tetep dandan, tetep pake baju bright (terang), dia nyaman sama dirinya sendiri. Dia berkarya bikin novel, itu yang membuat aku bangga," ujarnya saat menghadiri Press Conference di CGV Grand Indonesia, Kamis (15/9/2022). 

"Aku bikin diriku gemuk, aku bikin campaign body positivity juga," tambahnya.

Senada dengan Marshanda, Cut Mini yang berperan sebagai ibu dari karakter utama, mengungkapkan kesan kagumnya pada plot cerita film Gendut Siapa Takut ini. 

"Biasanya orang gendut pada takut, ini gendut siapa takut. Gendut tapi PD sekali. Gak ada dibayangan saya, yang ngumputin piala lah pas lagi ribut, pacarnya punya mobil kecil tapi pacarnya segede gitu. Gendut siapa takut punya se-berwarna itu," imbuhnya. 

Sang Sutradara, Pritagita Arianegara, mengatakan bahwa film ini memiliki makna body positivity dan memberikan pesan agar penonton lebih mencintai dirinya sendiri. 

"(Saya) ingin mengekspresikan kreativitas yang tidak ada batasnya. Lebih ke awareness kepada self-acceptance ketika kita mencintai diri sendiri, bullying akan pergi dengan sendirinya," tandasnya.
 

Film 'Gendut Siapa Takut' yang diperankan Marshanda ini rencananya akan tayang 22 September 2022 mendatang.

Baca Juga: Marshanda Isyaratkan Punya Pacar Baru, Netizen Heboh Tebak-tebakan Lihat Bulu Tangan

Artikel Menarik Lainnya:

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X