Serial Harry Potter Dipastikan Jadi, Sudah Deal dengan HBO Max

- Kamis, 13 April 2023 | 11:53 WIB
Harry Potter bakal dibikin serial. (Warner Bros.)
Harry Potter bakal dibikin serial. (Warner Bros.)

Serial Harry Potter dipastikan bakal tayang karena pihak Warner Bros. Discovery sudah deal dengan HBO Max. Bahkan kabar ini sudah dikonfirmasi langsung oleh bos HBO.

"Kami senang bisa memberikan kesempatan kepada penonton untuk menemukan Hogwarts dengan cara yang benar-benar baru," kata CEO HBO & Max Content Casey Bloys dalam acara Warner Bros. Discovery's pada Rabu (12/4/2023) waktu setempat.

Dalam memproduksi serial Harry Potter ini, HBO Max akan bekerja sama dengan Brote Film and TV dan juga Warner Bros. Television.

Baca Juga: Warner Bros Bakal Bikin Serial "Harry Potter", Saat Ini Sedang Berusaha Gebet HBO

Serial ini rencananya akan dibintangi oleh aktor-aktor baru dan akan menjadi serial yang berjalan selama satu dekade.

Sementara itu, penulis Harry Potter J.K. Rowling akan menjabat sebagai produser eksekutif bersama Neil Blair dan Ruth Kenley-Letts.

"Harry Potter merupakan sebuah fenomena budaya, serta jelas ada cinta dan kehausan yang abadi akan Wizarding World," ucap Bloys.

"Bekerja sama dengan Warner Bros. Television dan J.K. Rowling, serial Max Original baru ini akan mendalami setiap buku ikonik yang terus dinikmati penggemar selama bertahun-tahun," sambungnya.

Baca Juga: Livraria Lello: Toko Buku yang Jadi Inspirasi J.K. Rowling, Pecinta Harry Potter Merapat!

Warner Bros sendiri telah lama mengejar serial Harry Potter, dengan desas-desus tentang proyek yang pertama kali muncul pada Januari 2021, mendahului akuisisi WarnerMedia oleh Discovery pada tahun 2022.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X