Jefri Nichol Bangga Bisa Gabung ke Bumilangit & Perankan Jurnalis Investigasi di Sri Asih

- Rabu, 16 November 2022 | 21:50 WIB
Jefri Nichol saat Press Conference film Sri Asih di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan. (INDOZONE/M. Rio Fani)
Jefri Nichol saat Press Conference film Sri Asih di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan. (INDOZONE/M. Rio Fani)

Jefri Nichol menjadi salah satu aktor yang ikut memeriahkan film Sri Asih. Di samping itu, ternyata ia mengaku bangga sekaligus senang bisa diajak bergabung ke Bumilangit Cinematic Universe (BCU) dan memerankan tokoh Tangguh.

Film Sri Asih sendiri mengenalkan karakter superhero wanita pertama Indonesia yang diciptakan oleh Bapak Komik Indonesia, R.A. Kosasih. Bahkan film ini diarahkan oleh sutradara wanita bernama Sartri Dania Sulfiati yang akrab disapa Upi.

Pevita Pearce menjadi aktor yang memerankan karakter utama bernama Alana. Sedangkan Jefri Nichol, memerankan karakter bernama Tangguh, sahabat Alana saat mereka sama-sama tinggal di panti asuhan.

-
Jefri Nichol saat Press Conference film Sri Asih di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan. (INDOZONE/M. Rio Fani)

Baca juga: Jefri Nichol Terpukau Salting Ketemu Jeje Slebew: Berani Macem-macem, Awas Lo!

Terkait perannya sebagai Tangguh di Bumilangit Cinematic Universe (BCU), Jefri Nichol mengaku senang. Dia bahkan sempat tidak menyangka akan diajak ke dalam film dan main bersama para aktor senior.

"Senang banget diajak bergabung bareng apalagi bisa kerja sama aktor dan aktris legenda. Gak sabar buat nonton menjadi Tangguh," ungkap Jefri Nichol saat Press Screening film Sri Asih di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan.

"Buat aku, (karakter) ini adalah suatu simbol buat pergerakan, agar menjelaskan tentang orang-orang yang ingin memperjuangkan sesuatu," sambung Jefri kepada awak media.

-
Jefri Nichol saat Press Conference film Sri Asih di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan. (INDOZONE/M. Rio Fani)

Sementara itu, Jefri juga melakukan beberapa riset saat mendalami perannya sebagai seorang jurnalis. Sebab, nantinya ia akan memainkan tokoh Tangguh, seorang jurnalis investigasi.

"Perankan jurnalis, ngobrol sama temen yang jurnalis. Aku bakal jadi jurnalis investigasi, cuma nanya-nanya aja. Risetnya ngobrol aja saman temen dan googling," sambung Jefri.

Baca juga: Jefri Nichol Humble Sapa Penggemarnya Bak Bestie: Andai Semua Artis Kayak Gini

Tidak hanya Jefri Nichol, ada beberapa aktor papan atas yang juga akan main di film Sri Asih. Mulai dari Pevita Pearce, Reza Rahadian, Dimas Anggara, Dian Sastrowardoyo, Surya Saputra, Randy Pangalila, Christine Hakim, Jenny Zhang, Revaldo, Messi Gusti hingga Fadly Faisal.

Film Sri Asih ini akan menceritakan tentang asal muasal Alana yang belum mengerti kenapa dia selalu dipengaruhi oleh amarahnya. Namun, dia terus berusaha untuk melawan emosi yang menghantui dan mengganggunya.

Saat Alana memasuki usia dewasa, tak sengaja dia menemukan fakta tentang asal usulnya, yang ternyata dia bukanlah perempuan biasa. Sosok Alana adalah titisan dari pelindung manusia, yakni Dewi Asih.

Penasaran bagaimana dengan sosok Tangguh yang diperankan Jefri Nichol di film ini? Saksikan filmnya hanya di bioskop mulai besok, 17 November 2022. Dijamin penonton bakal ikut jadi wartawan dadakan.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X