Dibintangi Tom Hanks, 'A Man Called Otto' Angkat Isu Kesehatan Mental, Wajib Siapin Tisu!

- Jumat, 27 Januari 2023 | 13:46 WIB
A Man Called Otto (IMDb)
A Man Called Otto (IMDb)

Aktor kawakan Hollywood, Tom Hanks, kembali menghiasi layar lebar sebagai pemeran utama dalam film berjudul A Man Called Otto. Film ini disutradarai oleh Marc Forster (World War Z) .

Film A Man Called Otto menceritakan seorang pria paruh baya nan galak bernama Otto. Dalam kesehariannya, Otto harus berhadapan dengan para tetangga yang ‘menyebalkan’. Tapi, dalam beberapa adegan yang disuguhkan terlihat sisi lain Otto yang hangat. 

-
A Man Called Otto (IMDb)

Hadirnya seorang wanita hamil bernama Marional yang diperankan oleh Mariana Trevino, memegang peran penting dalam mengubah kehidupan Otto.

Film ini diadaptasi dari buku karangan penulis asal Swedia, Fredrik Backman yang berjudul A Man Called Ove. Pada 2015, karya best seller tersebut juga pernah diangkat menjadi film berbahasa Swedia berjudul sama dan dinominasikan sebagai film berbahasa asing terbaik pada perhelatan Oscar ke-89.

-
A Man Called Otto (IMDb)

Meski film ini bernuansa hangat dengan pembawaan yang ringan, jangan lupa siapkan tisu saat menontonnya. Karena emosi penonton akan dipermainkan oleh alur cerita dan karakter di dalamnya. 

Oiya, hati-hati ya karena film ini mengandung adegan sensitif yang bisa memicu kondisi kesehatan mental. Jadi butuh kebijaksanaan saat menonton film ini! 

Film A Man Called Otto sudah bisa disaksikan di bioskop Indonesia mulai 13 Januari 2023. 

Happy watching!

Artikel Menarik Lainnya:

Bertemu Menteri Nadiem, Nono Bocah NTT Juara Matematika Dunia Minta Hal yang Bikin Ketawa

Buah-buahan Tropis di Negara Ini Harganya Bikin Pengen Nangis!

Sal Lavallo, Traveler Termuda Keliling 193 Negara Curhat Pengalamannya Jadi Mualaf

7 Fakta Siswa NTT Juara Lomba Matematika Dunia, Anak Petani yang Ingin Seperti Elon Musk

Bahagianya! Bocah NTT Juara Lomba Matematika Dunia Dapat Beasiswa hingga SMA dari Idolanya

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X