6 Fakta Menarik "All That We Loved", Drakor yang Dibintangi Sehun EXO yang Tayang 5 Mei

- Selasa, 2 Mei 2023 | 13:33 WIB
All That We Loved (instagram/@tving.official)
All That We Loved (instagram/@tving.official)

All That We Loved merupakan drama Korea terbaru yang akan tayang di awal bulan Mei. Drama yang dibintangi maknae EXO, Sehun ini akan tayang pada 5 Mei 2023.

Drama ini sangat dinantikan oleh para penggemar EXO yakni EXO-L. Dengan mengambil latar Sekolah Menengah Atas, penggemar tidak sabar untuk melihat Sehun dengan balutan seragam sekolah.

Secara khusus, drama original TVING ini adalah karya debut bagi sutradara Kim Jung Sung dan penulis Kang Yoon.

Sambil menunggu tayang, yuk simak fakta-fakta menarik All That We Loved yang harus kamu ketahui. Apa saja itu? Berikut Indozone berikan infonya untuk kamu dibawah ini.

6 Fakta menarik drama Korea All That We Loved

1. Kisah anak SMA yang terjebak antara percintaan dan persahabatan

-
All That We Loved (instagram/@tving.official)

All That We Loved sebuah drama persahabatan dan romantis yang berlatar Sekolah Menengah Atas yang memfokuskan kisah dua sahabat Go Yoo dan Go Joon Hae.

Suatu ketika fisik Go Joon Hae drop dan diharuskan menjalankan transplantasi ginjal. Go Yoo yang mengetahui kondisi temannya itu, diam-diam mendonorkan ginjalnya.

Karena mendonorkan salah satu organ tubuhnya, Go Yoo dan Go Joon Hae memiliki kesukaan yang sama bahkan kepribadian hingga percintaan mereka.

2. Bertabur aktor rookie

-
All That We Loved (instagram/@tving.official)

Selain Sehun, “All That We Loved” akan diramaikan oleh aktor rookie Jo Joon Young dan Jang Yeo Bin.

Jo Joon Young adalah seorang aktor dibawah naungan agensi SM Entertainment. Aktor kelahiran tahun 2002 ini memulai debut di dunia akting pada tahun 2020 lewat drama “Live On”.

Sedangkan Jang Yeo Bin memulai debut akting melalui drama pendek berjudul “A Beauty of Revenge” pada tahun 2021 lalu.

3. Sehun EXO jadi siswa SMA yang populer

-
All That We Loved (instagram/@tving.official)

Sehun akan berperan sebagai anak siswa Sekolah Menengah Atas Go Yoo yang pandai bermain bola basket dan memiliki penampilan menawan. Karena itu, ia populer di kalangan siswa perempuan dan berlomba-lomba untuk menjadi pacarnya.

Meski banyak siswa perempuan yang mengincarnya, Go Yoo menaruh hatinya pada seorang siswi pindahan di kelasnya.

4. Jo Joon Young jadi siswa berprestasi

-
All That We Loved (instagram/@tving.official)

Jo Joon Young, aktor rookie kerap tampil di “Dear. M 2022”, “Idol: The Coup 2021” berperan sebagai Go Joon Hae.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

X