7 Film yang Masuk Nominasi Kategori Film Cerita Terbaik Ajang FFI 2021, Ini Daftarnya

- Senin, 11 Oktober 2021 | 08:47 WIB
Film Cerita Terbaik Ajang FFI 2021. (Instagram/@festivalfilmid).
Film Cerita Terbaik Ajang FFI 2021. (Instagram/@festivalfilmid).

Festival Film Indonesia (FFI) 2021 mengumumkan daftar nominasi yang akan memperebutkan Piala Citra. Nominasi dibacakan oleh empat duta FFI 2021, yakni Tissa Biani, Jefri Nichol, Angga Yunanda dan Prilly Latuconsina dari Dome Park Senayan, Jakarta, Minggu (10/10/2021)..

Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia akan diadakan pada 10 November 2021 yang bertepatan dengan Hari Pahlawan dan disiarkan langsung secara daring melalui akun YouTube Festival Film Indonesia, Kemendikbudristek RI, dan Budaya Saya.

Berikut daftar 7 film yang nominasi kategori 'Film Cerita Panjang Terbaik' di ajang Penghargaan Piala Citra FFI 2021:

1. "Ali & Ratu Ratu Queens"
Produksi: Palari Films
Produser: Muhammad Zaidy, Meiske Taurisia.

-
Ali & Ratu Ratu Queens. (Wikipedia).

Ali & Ratu Ratu Queens adalah film drama komedi Indonesia yang disutradarai oleh Lucky Kuswandi, ditulis oleh Gina S. Noer, dan diproduksi oleh Palari Films. Film Ali & Ratu Ratu Queens mengambil latar tempat di kota Queens, New York dan Jakarta. Film tersebut menampilkan Iqbaal Ramadhan, Nirina Zubir, Asri Welas, Tika Panggabean, dan Happy Salma.

Bercerita tentang Ali, remaja 17 tahun yang hendak mengejar ibu kandungnya yang meninggalkannya sejak kecil ke New York, Amerika Serikat. Sesampainya di Queens, New York, ia malah bertemu dengan ibu-ibu rempong yang kocak yaitu Party, seorang cleaning lady yang keibuan dan perhatian.

2. "Bidadari Mencari Sayap"
Produksi: Citra Sinema, MD Pictures
Produser: Deddy Mizwar

-
Bidadari Mencari Sayap. (Wikipedia).

Bidadari Mencari Sayap adalah film drama Indonesia tahun 2020 yang disutradarai oleh Aria Kusumadewa dan dibintangi oleh Rizki Hanggono, Leony Vitria Hartanti, dan Deddy Mizwar. Setelah lama jarang muncul di layar kaca, Leony pun akan segera kembali menyapa penggemarnya dalam film terbarunya ini.

Angela Tan adalah seorang wanita berdarah Tionghoa yang menikah dengan Reza, seorang Muslim keuturunan Arab. Mereka pertama kali bertemu di fakultas kampus: dengan tidak sengaja saling tabrak. Budaya khas Tionghoa seperti pesta barongsai, makanan haram, dan sikap orangtua menggangui Reza. Angela tidak suka budaya Islam yang terasa konservatif. Ini kadang membuat mereka berargumen, tetapi mereka masih saling menyayangi.

3. "Cinta Bete"
Produksi: Innomaleo Films
Produser: Muspita Leni Lolang

-
Cinta Bete. (Istimewa).

Film yang berkisah tentang seorang anak perempuan di perbatasan ATAMBUA - NTT, dan harus banyak menghadapi konflik tentang percintaan dan budaya di sana. Diperankan oleh Hana Malasan, Yoga Pratama, Marthino Lio, dan Djenar Maesa Ayu.

Ketika Bete Kaebauk, yang tinggal di Atambua, NTT yang mulai beranjak dewasa dan akan dinikahkan ayahnya. Emilio adalah pria pertama yang membuat Bete jatuh cinta. Tapi Emilio ingin menjadi pendeta. Sehingga Bete beralih ke Alfredo, meski dia tidak mampu membayar mas kawin untuk pernikahannya, Bete memutuskan untuk kawin lari dengan Alfredo. Kehidupan Bete tidak seindah yang ia bayangkan. Dia mendapat perlakuan kejam dari Alfredo. Sementara Emilio yang menjadi pendeta menyelamatkan Bete.

Baca Juga: Chicho Jericho Jadi Pemimpin Sekte Misterius dalam Trailer Menegangkan 'A Wolrd Without'

4. "Paranoia"
Produksi: Miles Films
Produser: Mira Lesmana.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X