Pandji Pragiwaksono Produseri Series 'Name For a Band', Dibintangi Sejumlah Komika

- Selasa, 6 Juni 2023 | 13:53 WIB
Pandji Pragiwaksono saat ditemui dalam peluncuran web series Name For A Band, Senin (5/6/2023). (Z Creators/Ferdian Figo)
Pandji Pragiwaksono saat ditemui dalam peluncuran web series Name For A Band, Senin (5/6/2023). (Z Creators/Ferdian Figo)

Komika Pandji Pragiwaksono menjadi produser dalam web series berjudul Name For A Band. Web series itu diperankan olek aktris Gamila Arief, Arifin Putra, Randy Nidji dan sejumlah komika papan atas Indonesia.

Pandji Praguwaksono memiliki alasan tersendiri untuk memproduseri web series ini. Web series berjudul Name For A Band ini pernah dijalankan oleh Gamila Arief dan tayang di platform YouTube.

-
Pandji Pragiwaksono saat ditemui dalam peluncuran web series Name For A Band, Senin (5/6/2023). (Z Creators/Ferdian Figo)

Dan kini, Pandji Pragiwaksono membuat series ini lebih serius. Pasalnya, web series ini lebih bagus jalan ceritanya ketimbang film yang pernah disutradarainya.

"Name for a band project sudah jalanin sama Mila, tapi hanya karena konsumsi YouTube. Glenn Fredly, Tompi, memuji karya ini bahkan dianggap lebih keren dari Partikelir karya saya. Ya akhirnya Mila mau seriusin diproduksi lebih serius lagi," ucap Pandji Pragiwaksono saat ditemui di Petogogan, Jakarta Selatan, Senin (5/6/2023).

"Kebetulan saya mau belajar jadi produser. Karena Mila mau serius ngedirect akhirnya garap lah Name For A Band," lanjutnya.

Panji menjelaskan jika web series Name For A Band akan tayang sebanyak 6 episode. Dan akan ditayangkan dalam platform comica.id.

"Ini tayang 6 episode, cameonya banyak sekali disini. Platform Comica pas karena penontonnya yang suka stand up comedian," kata Pandji.

-
Pandji Pragiwaksono saat ditemui dalam peluncuran web series Name For A Band, Senin (5/6/2023). (Z Creators/Ferdian Figo)

Ketika disinggung akankah web series ini bakal ditayangkan juga di bioskop Indonesia, Pandji Pragiwaksono mengaku belum siap. Pasalnya, ini merupakan projek lanjutan dari istrinya, Gamila Arief yang pernah tayang di Youtube.

"Karena dari awal IP-nya memang series makanya dilanjutkan ke series. Sebenarnya Mila banyak lanjutan project dari ini. Dia baik dalam mengembangkan IP-nya ya. Ya semoga series ini jadi project perkenalan ke beberapa Ph ya. Tapi Mila siap dengan ceritanya mau dibawa ke series atau film," pungkas Pandji.

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone.Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let's join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

X