Penulis Pirates of the Caribbean Comeback, Siapkan Sekuel Jack Sparrow Berikutnya

- Senin, 22 Agustus 2022 | 11:27 WIB
Johnny Depp (Istimewa)
Johnny Depp (Istimewa)

Produser Pirates of the Caribbean, Jerry Bruckheimer mengungkapkan bahwa salah satu penulis waralaba tersebut, Ted Elliott akan comeback dengan mengerjakan naskah untuk sekuel berikutnya.

"Kami hanya mengerjakan skenario. Salah satu penulis asli, Ted Elliott yang membantu menulisnya. Dia memiliki komando karakter yang hebat," kata Bruckheimer dilansir ComicBook.

Kendati demikian, tidak diketahui apa proyek Pirates of the Caribbean selanjutnya itu akan kembali menampilkan sang ikonik, Johnny Depp sebagai Jack Sparrow.

Mengingat Disney sempat memecat Depp dari karakter tersebut terkait kisruh dengan Amber Heard dan meminta sang aktor untuk kembali, namun sayangnya Depp enggan menerima tawaran tersebut.

Sementara itu, seorang produser yang namanya enggan disebutkan memprediksi bahwa Depp bakal sulit mendapatkan tawaran main di film blockbuster dari studio besar meski dia telah memenangkan persidangan gugatan pencemaran nama baik melawan Heard.

Menurut dia, akan menjadi sebuah risiko yang besar bagi studio jika menjadikan Depp sebagai salah satu pemeran di waralaba blockbuster.

"Terlalu berisiko menempatkan orang seperti itu ke dalam waralaba miliaran dolar sekarang," kata dia dilansir Movie Web pada Juni 2022 lalu.

Diketahui, Ted Elliott telah menjadi penulis Pirates of the Caribbean selama empat angsuran kecuali edisi kelima yang bertajuk Dead Men Tell No Tales.

Depp sendiri telah memenangkan persidangan gugatan pencemaran nama baik melawan Heard. Depp diganjar ganti rugi sebesar 10,35 juta dolar AS atau sekitar Rp150,6 miliar.

Namun, Depp juga terbukti telah mencemarkan nama baik Heard dalam satu dari tiga klaim yang dilaporkan Heard. Oleh karena itu, Depp harus membayar ganti rugi kepada Heard sebesar 2 juta dolar AS atau sekitar Rp29 miliar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X