Melihat Perjalanan Karier Aktris Cantik Asal Jepang, Masami Nagasawa

- Kamis, 14 Oktober 2021 | 09:02 WIB
Masami Nagasawa (Instagram/masami.nagasawa)
Masami Nagasawa (Instagram/masami.nagasawa)

Salah satu aktris asal Jepang yang memiliki paras yang cantik adalah Masami Nagasawa. Dia yang sudah memenangkan banyak penghargaan, ternyata anak dari mantan pemain sepak bola loh. Ini kisahnya!

Wanita kelahiran 3 Juni 1987 di Iwata, Prefektur Shizuoka, Jepang ini adalah wanita yang sudah memiliki banyak penghargaan dalam beberapa kategori pada Japan Academy.

Ia juga ternyata salah satu pengisi suara dalam film animasi populer berjudul Kimi no Na Wa atau Your Name (2016) dan live action Gintama (2017).

Tak hanya itu, ternyata dia adalah putri dari mantan pemain sepak bola tim nasional Jepang, Nagasawa Kazuaki. Kariernya sendiri bermula ketika ia berusia 12 tahun.

Ia mengikuti kontes pencari bakat Toho Cinderella Audition pada tahun 2000, dan berhasil menang dengan melawan peserta sebanyak 35.153 orang.

Berkat kemenangannya ini, ia pun main film layar lebar berjudul Crossfire yang tayang tahun 2000 lalu dan berperan sebagai Kaori Kurata. Tak hanya itu, ia juga memulai kariernya sebagai model dalam majalah mode Pichi Lemon.

Tahun 2002, kariernya mulai melejit. Ia mulai dikenal lewat iklan biskuit Yamazaki-Nabisco dan bermain di serial televisi berjudul Sakura (2002) dan berperan sebagai Kanako Numata.

Tahun berikutnya ia mendapat peran utama di film Robot Contest dan berperan sebagai Satomi Hazawa yang mengantarkannya sebagai Aktris Pendatang Baru Terbaik di penghargaan Japan Academy ke-27.

Kariernya semakin cemerlang saja, apalagi saat berperan botak di film Crying Out Love In the Center of the World atau Sekai no Chushin de Ai wo Sakebu yang tayang tahun 2004 lalu.

Dari situlah semua jalan terbuka untuknya hingga saat ini. Dirinya semakin terkenal setelah mengisi suara Miki Okudera di film Kimi no Na Wa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X