Adegan Argumen 'Layangan Putus' Ini Didubbing dalam Bahasa Jepang, Berasa Nonton Anime 

- Jumat, 7 Januari 2022 | 13:57 WIB
Adegan di Layangan Putus yang didubbing jadi bahasa Jepang oleh dua talenta ini. (Tiktok/@sweetsesil_)
Adegan di Layangan Putus yang didubbing jadi bahasa Jepang oleh dua talenta ini. (Tiktok/@sweetsesil_)

Fenomena 'Layangan Putus' seolah belum mau usai. Setelah banyak bermunculan meme terkait adegan berantem Kinan (Putri Marino) dan Aris (Reza Rahadian) di epsiode 6B, kini muncul video alih suara (dubbing) dalam versi Jepang di media sosial.

Video tersebut beredar dua akun media sosial, yaitu TikTok dan Instagram. Di Tiktok bisa dilihat di akun sweetsesil_, gadis muda yang piawai berbahasa Jepang dna berperan sebagai Kinan. 

@sweetsesil_

@calvinrusli_ omg omg omg!!! makasi vin? wkwkwk

? original sound - cecil - cecil

Sementara di Instagram, video ini terlihat di reel akun calvinrusli_ yang berperan sebagai Aris. Akun ini memang terlihat suka mendubbing beberapa film, serial, ataupun kartun ke dalam Bahasa Jepang

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Calvin Rusli (@calvinrusli_)

Baca Juga: Di Tengah Merebaknya Omicron, Makmum 2 Laris Manis Ditonton 200 Ribu Orang

Kedua aksi ini pun mendapat apresiasi oleh netizen lantaran diksi, akting, dan emosinya sangat alami. Apalagi kalimat-kalimat yang diperlihatkan oleh sweetsesil_, terdengar seperti dorama Jepang atau adegaan argumen di anime.

"Kereeeen bangettt sumpahhh berasaaa nontonnn animeeee," kata Eros.

"Berasa nonton aot s4," aestreods.

"Berasa nonton anime real life," kata Griselda Rena.

"Njirr klo denger suaranya doang kayak lagi nonton anime," NotYourBae.

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X