Sinopsis 'Tomb Raider' (2018) - Perjalanan Lara untuk Mencari Petunjuk Kematian Ayahnya

- Kamis, 21 Januari 2021 | 16:43 WIB
Tampilan poster Tomb Raider. (photo/Dok. IMDB)
Tampilan poster Tomb Raider. (photo/Dok. IMDB)

Tomb Raider merupakan film bergenre Action, Adventure, Fantasy yang disutradarai oleh Roar Uthaug dan ditulis oleh Alastair Siddons hingga Geneva Robertson-Dworet. 

Film ini menjadi salah satu film yang sangatlah ditunggu-tunggu oleh para pencinta petualang. Film ini diluncurkan pada 7 Maret 2018 lalu di Indonesia yang diperankan oleh sejumlah pemain bintang seperti Alicia Vikander, Dominic West, hingga Walton Goggins. 

Tomb Raider sendiri menceritakan Lara Croft, putri petualang eksentrik yang sangat independen. Dimana, ayah Lara menghilang ketika masih remaja. Lara pun tumbuh menjadi perempuan mandiri usai ditinggal sang ayah. 

Ketika berusia 21 tahun, Lara pun bekerja sebagai kurir sepeda dan kerap berkeliaran di jalanan London Timur yang trendi. Ia memilih mencari penghasilan sendiri meski sang ayah meninggalkan sebuah perusahaan besar dan saat itu ia juga kekurangan uang untuk membayar uang sewanya. 

Hingga suatu hari, Lara pun mulai mencari tahu teka-teki kepergian sang ayah. Ia lalu menemukan rekaman yang ternyata berisi pesan ayahnya. Dalam rekaman itu, ayahnya memberikan tugas yang harus diselesaikan Lara. Penasaran dengan kelanjutannya? Kamu bisa melihat trailer berikut sebelum menonton full filmnya ya guys. Selamat menonton!

Genre: Action, Adventure, Fantasy
Duration: 1 jam 59 menit
Rating: 6.3/10 dari 190.311 orang

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X