5 Rekomendasi Film Tema Balas Dendam yang Penuh Effort, Bikin Emosi Bergejolak!

- Kamis, 16 Maret 2023 | 16:48 WIB
Poster film Darlings (Netflix)
Poster film Darlings (Netflix)

Balas dendam adalah satu tindakan yang dilakukan karena sakit hati terhadap orang lain. Motif seperti ini seringkali digunakan oleh filmmaker sebagai dasar cerita dari film yang mereka garap.

Bagi para pecinta film, adegan dengan aksi kejar-kejaran yang dibalut dengan perkelahian dan balas dendam tidak pernah gagal dalam memberikan hiburan yang menyenangkan.

Adrenalin yang ikut terpancing membuat film dengan tema balas dendam selalu berhasil memenangkan hati penonton. Berikut ini ada lima film bertemakan balas dendam yang penuh effort dan bikin emosi kamu bergejolak. Nah, apa saja itu? Simak di bawah ini.

1. Do Revenge

Film yang tayang di netflix pada tahun 2022 ini pernah menjadi trending sebagai salah satu film balas dendam yang paling epik. Film bergenre komedi remaja asal Amerika ini disutradarai oleh Jennifer Kaytin Robinson.

Kisahnya menceritakan dua remaja yang memiliki sifat berlawanan dan menjalin pertemanan serta kerjasama yang unik. Mereka sepakat buat jadi alat balas dendam ke musuh masing-masing, yakni penyebar gosip dan mantan pacar.

Camila Mendes berperan sebagai Drea Torres, seorang siswa di Rosehill High School yang terobsesi untuk kuliah di Universitas Yale. Drea adalah "ratu lebah" dengan para pengikutnya yaitu Tara (Alisha Boe), Meghan (Paris Berelc), dan Montana (Maia Reficco).

Walaupun populer, Drea memiliki kecemasan karena dia berasal dari Meksiko dan tinggal di sebuah rumah kecil yang membuatnya malu. Namun, Drea berhasil mencapai puncak kekuasaan di sekolah menengah yang didominasi oleh orang kulit putih kaya raya.

Suatu hari, Max (Austin Abrams), kekasih Drea, menyebarkan video Drea tanpa busana. Tindakan non-konsensual tersebut membuat semua mimpi Drea runtuh, hanya menyisakan kehancuran dan rasa malu.

Di sisi lain, Max tidak merasa bersalah dan diangkat menjadi ketua OSIS di sekolah mereka. Di tahun ajaran baru, Drea bertemu dengan Eleanor (Maya Hawke), seorang murid baru dengan trauma masa kecilnya.

Eleanor dan Drea menjadi teman baik dan bekerja sama untuk membalaskan dendam masing-masing. Keduanya pun mulai terlena dengan dunia penuh kegelapan mereka, melupakan masa remaja yang seharusnya penuh keceriaan.

2. Darlings

Film asal negara India yang dibintangi oleh Alia Bhatt dan Vijay Varma yang mengangkat kisah realita kehidupan berumah tangga dan menyajikan genre dark comedy.

Film ini berkisah tentang kehidupan Badru dan ibunya yang menetap di Mumbai. Keduanya nantinya akan mengalami banyak rintangan dan tetap berani menghadapinya. Selama ini, Badru berharap agar suaminya yang bernama Hamzah bisa berhenti minum.

Karena ketika dalam keadaan mabuk, kelakuan Hamzah akan berubah total. Suatu hari, karena sikap Hamzah sudah melewati batas, Badru dan ibunya berencana melakukan balas dendam dengan cara mereka sendiri. Lalu, Badru dan ibunya melaporkan ke polisi bahwa Hamzah tak kunjung kembali ke rumah.

Keadaan pun semakin runyam tatkala pihak kepolisian mulai melakukan penyelidikan. Berbagai teori bermunculan soal menghilangnya Hamzah dan mengacaukan segalanya menjadi sangat tak terduga. 

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

X