Dilema Cinta Mengharukan dalam Film 'Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon (2016)'

- Minggu, 8 November 2020 | 12:12 WIB
'Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon (2016)'. (TB Silalahi Center)
'Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon (2016)'. (TB Silalahi Center)

Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon merupakan sebuah film drama Indonesia yang disutradarai oleh Benni Setiawan.

Film yang rilis pada tahun 2016 ini diperankan di antaranya oleh Rio Dewanto, Revalina S. Temat, Baim Wong, Jowy Khoury dan Boris Bokir. 

Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon menceritakan tentang Kapten Satria (Rio Dewanto) yang ditugaskan pergi ke Libanon sebagai penjaga perdamaian. 

-
Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon (2016). (TB Silalahi Center)

Baca Juga: Sinopsis dan Trailer Film Indonesia Komedi "Talak 3 - 2016"

Sementara Satria sendiri memiliki seorang kekasih bernama Diah (Revalina S. Temat) yang harus rela menunggu untuk ia nikahi dan merelakan kepergiannya. 

Namun saat di Libanon, Satria bertemu seorang guru sekolah dasar bernama Rania (Jowy Khoury). Pertemuan itu membuat keduanya semakin lama semakin dekat. 

-
Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon (2016). (TB Silalahi Center)

Sedangkan Diah, kekasih Satria di Indonesia mulai dipusingkan dengan kehadiran Andri (Baim Wong), seorang pengusaha yang mencintai Diah. 

Ayah Diah menyuruhnya untuk setia menunggu Satria sementara sang ibu mendukung Diah bersama dengan Andri. Bagaimana akhir kisah cinta mereka?

Genre: Drama, War
Duration: 1h 33min
Rating: 6.1/10

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

JKT48 Rilis Short Movie Bertemakan Sihir

Minggu, 12 Mei 2024 | 20:10 WIB
X