Dampak Positif Isu Logo Gatotkaca Disebut Mirip Captain Marvel, Netizen Jadi Ngulik Wayang

- Kamis, 24 Februari 2022 | 13:00 WIB
Kisruh logo Gatotkaca (Instagram/@satriadewa.studio) yang disebut plagiat logo Captain Marvel. (IMDB).
Kisruh logo Gatotkaca (Instagram/@satriadewa.studio) yang disebut plagiat logo Captain Marvel. (IMDB).

Isu terkait logo Gatotkaca yang disebut mirip dengan logo Captain Marvel masih terus gencar diperbincangkan di media sosial, khususnya setelah teaser pertama film 'Satria Dewa Gatotkaca' dirilis. Padahal, selain bentuk logonya beda dan munculnya logo bintang di dada Gatotkaca puna sejarah tersendiri di dunia wayang.

Kisruh dua kubu yang saling berargumen ini memang terkesan seperti sebuah keributan. Namun ada dampak positif dari isu tersebut seperti yang diutarakan Hanung Bramantyo melalui akun resminya.

"Saya seneng gara-gara logo bintang kang Gatot yang mirip kayak teteh Kapten, bikin netijen ngulik wayang lagi," tulis Hanung di akun resminya seperti yang dilihat Indozone, Kamis (24/2/2022).

-
Tulisan Hanung Bramantyo terkait logo Gatotkaca. (Instagram).

Unggahan tersebut menyertakan sosok Gatotkaca dan Captain Marvel yang sedang melakukan tarian.

Sebelumnya, banyak netizen di Twitter yang membuat persamaan antara kedua logo dan menuduh plagiat. Sementara banyak netizen lain yang membuat perbandingan dua logo tersebut.

Baca Juga: Brie Larson Ungkap Kecintaannya pada Mobil dan Ingin Bergabung di Film 'Fast & Furious'

Sejarah logo bintang Gatotkaca dan kemunculannya.

-
Logo Gatotkaca yang dihubungka dengan sejarah masa lalu. (Twitter).

Salah satu akun yang mengulik tentang sejarah logo Gatotkaca ini adalah akun sinema911. Melalui thread-nya, sang pemilik akun mengulas logo yang berbentuk matahari dan digunakan saat zaman Majapahit.

"Bintang di dada Gatotkaca sendiri dipercaya merupakan simbol Dewata Nawa Sangha,  simbol sembilan penguasa di setiap penjuru mata angin dalam konsep agama Hindu. Sembilan penguasa tersebut merupakan Dewa Siwa yg dikelilingi oleh delapan aspeknya."

"Diagram matahari bergambar Dewata Nawa Sanga jg ditemukan dlm Surya Majapahit, lambang kerajaan Majapahit."

Tak hanya itu, seorang netizen lainnya juga membandingkan grafis dari logo bintang di dalamnya. Salah satunya dilakukan oleh akun bahasa_hanief.

https://twitter.com/bahasa_hanief/status/1496414277540147200?s=20&t=_5VdrDEZ5EIm_V6g8k7eUQ

Selain itu, seorang netizen lain dengan akun sefkelik membuat lini waktu tentang kemunculan bintang di dada Gatotkaca dengan para superhero, termasuk Captain Marvel.

"Kostum Gatotkaca-nya film 'Satria Dewa: Gatotkaca' bagi penikmat MCU tentu ngingetin kpd kostum Captain Marvel & Captain America. Namun:
1.Captain Marvel 1939—yg lalu jd Shazam
2.Captain America 1941
3.Gatotkaca di uang zaman pendudukan Jepang 1943
4.Captain Marvel/Mar-Vell 1967"

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X