MCU Fase Empat Diklaim Bakal Setara dengan Film 'Avengers: Endgame'

- Selasa, 29 Oktober 2019 | 12:42 WIB
Instagram/@marvelstudios
Instagram/@marvelstudios

Trinh Tran selaku Produser Marvel mengungkapkan bahwa timnya telah mempersiapkan film Marvel Cinematic Universe Fase 4 dengan level yang tidak main-main. Levelnya bahkan dianggap setara seperti "Avengers: Endgame" yang sukses menyedot perhatian pecinta film seluruh dunia.

MCU Fase 4 sendiri akan dibuka oleh film "Black Widow" yang rilis pada 2020. Dilansir dari ComicBook, Tran mengatakan memiliki beberapa rencana waralaba yang sedang berjalan dan Marvel akan membuatnya seperti yang pernah dilakukan pada "Endgame".

"Fokus kami saat ini adalah memastikan bahwa judul-judul yang telah kami rilis di Fase 4... Jelas cerita-cerita itu akan menjadi baru, mengasyikkan, berbeda, dan dapat terhubung dengan penonton seperti film-film lainnya," ujar Tran

"Lebih dari 10 tahun yang lalu, selalu menjadi impian kami untuk mencapai level "Infinity War" dan "Endgame". Kami tidak tahu dengan jelas arahnya akan ke mana saat pertama kali memulai, tetapi sungguh luar biasa saat mengetahui kami dapat mencapai itu," lanjutnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Marvel Studios (@marvelstudios) on

Tran mengaku akan sangat senang jika nantinya MCU Fase 4 juga akan mencapai tingkatan yang sama dengan "Endgame" pada 10 tahun mendatang. Saat ini, mereka bertekad akan terus membangun MCU dengan konektivitas yang dimiliki.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X