Hokinya Iman Vellani: Belum Pernah Main Film, Debut Aktingnya Langsung di MCU

- Kamis, 16 Juni 2022 | 11:31 WIB
Iman Vellani (Instagram msmarvelofficial, marvel.com)
Iman Vellani (Instagram msmarvelofficial, marvel.com)

Iman Vellani merupakan aktris muslim muda berkebangsaan Pakistan-Kanada yang lahir pada 3 September 2002, yang artinya sekarang ia telah menginjak usia 19 tahun.

Vellani adalah siswa lulusan SMA Unionville di Markham, Ontario. Pada tahun 2019, ia terpilih sebagai anggota Komite TIFF di Festival Film Internasional Toronto.

Sebelum berperan dalam film 'Ms. Marvel', diakhir tahun masa sekolah menengahnya, Vellani telah merencanakan untuk melanjutkan pendidikan di Ontario College of Art & Design University.

Namun keberuntungan berpihak kepada Vellani. Pada September 2020, ia ditunjuk untuk memerankan karakter superhero MCU, Kamala Khan, dalam streaming 'Ms. Marvel' di Disney+.

Perannya dalam film tersebut merupakan sebuah tanda debutnya Vellani dalam dunia akting.

Dilansir oleh Empire Magazine, aktris Pakistan-Kanada tersebut dengan mudah mendapatkan peran itu karena salah satu alasannya adalah Vellani berhasil membuktikan bahwa dirinya adalah penggemar berat Marvel seperti karakter fiksi yang ia mainkan walaupun dirinya tidak memiliki pengalaman akting sebelumnya.

"Dia menunjukkan setiap sudut kamarnya, dan itu ditutupi dengan Avengers. Lalu dia berkata, 'Oh, tunggu; aku belum selesai', membuka lemarinya, dan ada lebih banyak Marvel di mana-mana." ujar Sana Amanat, selaku produser eksekutif.

Pada tanggal 8 Juni lalu, film 'Ms. Marvel' ditayangkan perdana di Disney+. Tak disangka, Vellani berhasil membuktikan kemampuan dirinya melalui debut aktingnya.

Baik seri film maupun peran Vellani sebagai Kamala Khan mendapatkan respon positif bahkan ia banjir akan pujian. Tak hanya oleh para penggemar Marvel, namun para bintang MCU juga turut mengucapkan selamat kepada Vellani.

Kabarnya, Vellani akan mengulangi perannya dalam film 'The Marvels' yang merupakan sekuel dari film 'Captain Marvel' pada tahun 2019.

Penulis : Keyla Melodia Klees

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X