8 Film Adaptasi Game Terbaik, Ada yang Coming Soon!

- Kamis, 2 Januari 2020 | 11:43 WIB
photo/IMDb
photo/IMDb

Industri perfilman dunia terus berkembang pesat. Terbukti saat ini sudah banyak bermunculan film-film dengan beragam genre di layar kaca.

Alur ceritanya juga menarik, mulai dari action, petualangan, hingga horor. Bahkan, ada pula film yang diadaptasi dari video game loh, guys.

Meskipun, popularitas film adaptasi game memang tidak sebesar film Barat atau Hollywood pada umumnya. 

Soal kualitas, bisa dibilang biasa saja. Namun, beberapa film adaptasi game mampu menarik hati para gamers sekaligus movie junkies.

Film Adaptasi Video Game Terbaik

Buat kamu yang ngaku gamers dan penikmat film, berikut ini dirangkum Indozone deretan film adaptasi game terbaik yang tak boleh dilewatkan:

1. Fate/Stay Night: Heaven's Feel II. Lost Butterfly (2019)

Fate/Stay Night: Heaven's Feel II. Lost Butterfly merupakan film animasi asal Jepang, diadaptasi dari video game 'Fate/Stay Night'.

Di Jepang, film ini diluncurkan pada 12 Januari 2019 dan dirilis di Amerika Serikat tanggal 14 Maret 2019.

Sedangkan, rilis pertama kali di Indonesia pada 10 April 2019.

Berdurasi 1 jam 57 menit, film adaptasi game ini melanjutkan dari Fate/Stay Night: Heaven's Feel I. presage flower.

Ceritanya berfokus pada Holy Grail War dan hubungan antara Shirou Emiya dan Sakura Matou yang terlibat dalam konflik.

2. Pokémon: Detective Pikachu (2019)

Pasti tau dong karakter ikonik berwarna kuning dengan suara menggemaskan 'Pika Pika Pika' yang satu ini? Yap, Pikachu!

Pikachu awal mula dikenal sebagai salah satu karakter dalam anime Jepang 'Pokemon'. 

Saking populernya, Pokemon dibuat menjadi video game dan sudah difilmkan juga loh dengan judul 'Pokemon: Detective Pikachu'.

Tayang di Indonesia pada bulan Mei 2019, film adaptasi game Pokemon menghadirkan bintang Deadpool, Ryan Reynolds.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X