5 Hal Yang Wajib Kamu Ketahui Tentang Last Night In Soho

- Sabtu, 6 November 2021 | 12:55 WIB
Last Night In Soho (Universal Pictures)
Last Night In Soho (Universal Pictures)

Kamu kepengin nonton Last Night In Soho yang sudah tayang di bioskop? Ada baiknya mengetahui dulu 5 hal tentang film tersebut agar kamu tak terkejut nanti saat menonton film tersebut. Simak lengkapnya!

1. Mimpi yang terasa nyata

Dalam film yang menampilkan Thomasin McKenzie sebagai Ellie ini, dirinya diketahui mengalami mimpi yang benar-benar terasa nyata. Diketahui dirinya tiba-tiba saja pindah ke London dan bertemu dengan Sandie (Anya Taylor-Joy).

Jalan cerita di film ini memang benar-benar menghadirkan teror mencekam karena mimpi yang dialami tampak seperti nyata.

2. Lagu 60-an dari daftar putar pribadi Edgar Wright

Film ini menghadirkan musik-musik jadul era 60-an. Salah satunya menghadirkan lagu Downtown yang dinyanyikan Petula Clark. Ternyata lagu itu adalah lagu dari daftar putar pribadi Edgar Wright sang sutradara.

3. Anya Taylor-Joy menyanyi

Sosok Sandie yang diperankan oleh Anya Taylor-Joy diketahui melakukan audisi. Di sana ia menyanyikan lagu Downtown. Menariknya, ia menggunakan suara aslinya untuk bernyanyi.

4. Ada 7 adegan yang tak tayang di bioskop

Film Last Night In Soho ini diketahui tidak menampilkan sedikitnya tujuh tayangan di bioskop. Alasannya adalah untuk ditayangkan pada versi Blu-ray.

5. Ratingnya 17 tahun ke atas

Film yang sudah hadir di bioskop Indonesia ini tak bisa ditonton oleh anak-anak. Minimal usia menonton adalah 17 tahun ke atas karena ada adegan berdarah, pembunuhan, dan juga adegan-adegan dewasa yang dilakukan para pemainnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X