5 Fakta Menarik Drakor 'Little Women', Kisah Klasik yang Dibuat Modern Versi Koreanya

- Senin, 26 September 2022 | 10:26 WIB
Fakta menarik 'Little Women' yang diadaptasi dari drama Korea Selatan. (IMDB).
Fakta menarik 'Little Women' yang diadaptasi dari drama Korea Selatan. (IMDB).

Drama Korea terbaru 'drakor' akhir-akhir ini menjadi perbincangan pecinta serial yang dianggap menggugah hati penonton. Salah satu fakta menariknya, serial ini diangkat dari kisah klasik yang mendapat sentuhan modern dari sineas Korea. 

Serial ini menghadirkan tiga saudara perempuan, Oh In-joo (Kim Go-eun), Oh In-kyung (Nam Ji-hyun), dan Oh In-hye (Park Ji-hu), yang selama ini tak pernah memiliki cukup uang dan hanya bisa mengandalkan satu sama lain.

Sebuah kejadian tragis membuat mereka terjerat dalam konspirasi yang melibatkan orang kaya dan berkuasa serta mengungkap berbagai peristiwa kelam yang selama ini dirahasiakan.

Fakta Menarik di balik drakor 'Little Women'

Nah, berikut ada loima fakta menarik dari 'Little Women' versi Korea Selatan yang kini tayang di Netflix.

1. Adaptasi lepas novel klasik Little Women

-
Fakta menarik 'Little Women' yang diadaptasi dari drama Korea Selatan. (IMDB).

Serial ini adalah adaptasi novel klasik "Little Women" karya Louisa May Alcott yang mengisahkan empat bersaudara bernama Meg, Jo, Beth dan Amy March telah diadaptasi menjadi karya hiburan lain.

Adaptasi terbaru "Little Women" adalah versi 2019 dari sutradara Greta Gerwig yang mengumpulkan aktris-aktris muda ternama seperti Saoirse Ronan, Emma Watson, Florence Pugh dan Eliza Scanlen. 

Korea juga mengadaptasi novel ini menjadi serial yang dibintangi oleh pemain-pemain ternama Negeri Ginseng. 

Baca Juga: Review K-Drama ‘Little Women’: Bikin Nagih, Kisah Tiga Saudara Terlibat Kasus Konglomerat

Penulis Chung Seo Kyung mengungkapkan bahwa kisah tersebut hadir dari imajinasinya saat ia membayangkan kakak beradik di novel klasik "Little Women" karya Louisa May Alcott hidup di Korea dalam zaman modern.

Serupa dengan novelnya, ketiga bersaudara dengan karakter yang berbeda-beda juga digambarkan datang dari keluarga tak mampu yang kemudian harus berhadapan dengan situasi pelik dalam hidup mereka.

2. Little Women adalah Thriller berbalut drama keluarga

Di episode awal serial ini, penonton akan diajak memasuki drama keluarga yang dihadapi Oh In-joo dan kedua adiknya, mulai dari masalah pekerjaan, uang, hingga hubungan mereka dengan sang ibu.

Semakin cerita berlanjut ke episode berikutnya, "Little Women" menyuguhkan banyak sisi thriller yang dengan cepat memikat penonton tanpa meninggalkan sisi drama keluarga.

Mulai dari kematian sosok penting, misteri anggrek biru, hingga dua keluarga yang bertolak belakang tetapi saling terkait dalam perkara besar, jalan cerita "Little Women" semakin penuh kelokan tak terduga yang membuat banyak penonton menantikan setiap episode terbarunya.

3. Penggambaran karakter di 'Little Women' yang berlapis

-
Fakta menarik 'Little Women' yang diadaptasi dari drama Korea Selatan. (IMDB).

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X