INDOZONE.ID - Dilihat melalui versi IMDb film 'Birds of Prey' menduduki puncak dalam daftar film yang paling diantisipasi tahun 2020, sebagaimana yang dikutip dari The Wrap, Jumat.
Menurut perwakilan IMDb, IMDb menentukan daftar film paling populer berdasarkan tampilan halaman sebenarnya lebih dari 200 juta pengunjung bulanan ke IMDb.
"Data eksklusif dan pasti ini berasal dari peringkat film dan TV IMDbPro, yang diperbarui setiap minggu sepanjang tahun," kata perwakilan IMDb melanjutkan.
Film ini dijadwalkan akan rilis pada 7 Februari 2020 yang disutradarai oleh Cathy Yan.
“Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn" ini mengisahkan tentang Harley Quinn (Margot Robbie) yang keluar dari Suicede Squad. Harley yang telah bepisah dari Joker berteman dengan pahlawan super Black Canary, Huntress dan Renee Montoya untuk menyelamatkan seorang gadis muda dari penguasa kejahatan Black Mask (Ewan McGregor).
Film 'Birds of Prey' akan menjadi salah satu dari film-film dengan sutradara wanita menyusul "Mulan," "Black Widow" dan "Wonder Woman 1984."
Sedangkan pada peringkat kedua film yang paling diantisipasi adalah "Sonic the Hedgehog". Di peringkat ketiga ada "Top Gun: Maverick," yang merupakan kembalinya Tom Cruise ke pelana kokpit tempur untuk sekuel blockbuster tahun 1986-nya, "Top Gun."
Posisi keempat diisi oleh film James Bond ke-25, "No Time to Die", dan diposisi kelima diduduki oleh film prekuel Marvel "Black Widow" yang akan dibintangi Scarlett Johansson.