Penampakan Namor versi MCU untuk 'Black Panther 2' Buat Fans Gelisah, Ada Pro Kontra

- Senin, 4 Juli 2022 | 17:27 WIB
Namor akan tampil di Black Panther: Wakanda Forever. (Wikipedia/Twitter @mcu_facility.
Namor akan tampil di Black Panther: Wakanda Forever. (Wikipedia/Twitter @mcu_facility.

Kabar munculnya karakter Namor yang digadang-gadang akan muncul di 'Black Panther: Wakanda Forever' membuat fans penasaran. Sampai akhirnya bocorlah tampilan artworks sosok tersebut di media sosial.

Sebelumnya, beredar kabar bila sosok Namor the Submariner akan muncul di film kedua Black Panther yang kabarnya dipernakan oleh Tenoch Huerta. 

Meskipun belum ada pengumuman resminya, media sosial sudah membeberkan seperti apa tampang namor nantinya.

Melalui foto merchandise pertama yang dibagikan oleh akun Twitter MCU Facility, fans MCU akhirnya bisa melihat sosok Namor yang kabarnya akan mendapatkan penyesuaian di versi filmnya. 

Namor dari Atalantis atau Maya?

Namor dikabarkan akan muncul sebagai penguasa Atlantis yang berasal dari suku Maya kuno. Pada penampilannya kali ini Namor juga terlihat bertelanjang dada dan mengenakan berbagai aksesoris khas suku Maya. 

Kemudian pada foto kedua yang datang dari akun Black Panther 2 News, kita juga bisa melihat Namor yang tampak sangat gagah dengan pakaian tempur kebanggaan suku Maya, lengkap dengan helm dan jubahnya.

-
Penampakan NAMOR di media sosial. (Twitter).

Sekilas penampilan Namor ini memang mirip seperti versi komiknya yang debut pada tahun 1939. Di mana dia lebih sering terlihat bertelanjang dada dan hanya mengenakan celana pendek hijau. 

Sepertinya akan menarik melihat bagaimana Namor akhirnya muncul di MCU melalui film Black Panther Wakanda Forever. Karena itu artinya, kemungkinan besar Marvel akan mengangkat konflik antara Atlantis dan Wakanda seperti di Marvel Comics.

Pro kontra Netizen.

Penampilan perdananya tersebut membuat beberapa nerizen gelisah, khususnya fans yang turut memberika rekasi. Sebagian dari mereka mendukung, namun sebagian lagi juga tidak menyukainya.

"Namor adalah salah satu karakter tertua dan pantas mendapat banyak rasa hormat. Dan satu yang sudah lama kami nantikan. Hanya untuk perubahan drastis yang muncul entah dari mana. Itu mengecewakan," kata seorang netizen yang kontra.

"Bagaimana Anda mengacaukan sesuatu yang sederhana seperti Namor?" kata netizen.

Namun tak sedikit yang suka dengan tampilan Narmor.

"Saya suka tampilan ini, saya pikir itu cocok untuknya. Saya sangat menyukai desain Maya. Sejujurnya, tidak sulit untuk membuat Namor terlihat lebih baik daripada yang dia lakukan di komik," kata seorang netizen.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X